Pilihan Pinjaman Tunai dengan Bunga Rendah dan Syarat Mengajukannya

Kebutuhan manusia yang beragam, tentu harus diimbangi dengan kondisi finansial yang stabil. Tak perlu cemas karena saat ini ada banyak pilihan pinjaman tunai dengan bunga rendah untuk memenuhi berbagai kebutuhan.

Pilihan Pinjaman Tunai dengan Bunga Rendah dan Syarat Mengajukannya

Kamu tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah pinjaman tunai bukan? Lembaga keuangan berupa bank maupun non-bank yang sekarang kian marak di kalangan masyarakat ini.

Bisa jadi alternatif bagi kamu yang sedang mencari pilihan pinjaman tunai dengan bunga rendah. Terlebih karena proses pengajuannya dilakukan secara online.

Tak perlu mendatangi kantor cabang, cukup dengan smartphone dan jaringan internet memadai, kamu bisa mengajukan pinjaman tunai lewat website atau bahkan aplikasi yang dimiliki oleh lembaga pinjaman tersebut.

Nah biar tak makin penasaran, berikut ini CekAja rangkum pilihan pinjaman tunai dengan bunga rendah hingga syarat pengajuannya khusus untuk kamu. Yuk, simak bersama!

(Baca Juga: 4 Pinjaman Online untuk Dana Darurat Saat Pandemi)

Pilihan Pinjaman Tunai dengan Bunga Rendah

1. KTA Standard Chartered

KTA Standard Chartered - Pilihan Pinjaman Tunai dengan Bunga Rendah dan Syarat Mengajukannya

Pilihan pinjaman tunai dengan bunga rendah yang pertama adalah KTA Standard Chartered. Perusahaan jasa keuangan yang berpusat di London ini menawarkan pinjaman tanpa agunan hingga Rp300 juta dengan suku bunga ringan, mulai dari 0,65 persen per bulan.

Masa tenornya pun terbilang cukup lama, yaitu 5 tahun. Di mana proses pengajuan hingga pencairan dananya sendiri sangat cepat, hanya dalam waktu 3-5 hari setelah kamu menyertakan seluruh dokumen yang diminta.

Syarat Mengajukan Pinjaman KTA Standard Chartered

  • Seorang Warga Negara Indonesia dengan menyertakan fotokopi KTP
  • Usia pengajuan mulai dari 21 tahun hingga 60 tahun
  • Memiliki pendapatan tetap minimal Rp8 juta per bulan
  • Menyertakan fotokopi NPWP untuk pengajuan pinjaman sebesar Rp50 juta atau lebih
  • Domisili Jabodetabek, Bandung dan Surabaya
  • Memiliki kartu kredit utama beserta fotokopinya dengan limit minimal 12 juta serta keanggotaan lebih dari satu tahun
  • Fotokopi sampul buku tabungan
  • Fotokopi SIUP/SITU serta Perizinan dan Akta Pendirian Perusahaan

2. Tunaiku

TUNAIKU - Pilihan Pinjaman Tunai dengan Bunga Rendah dan Syarat Mengajukannya

Tunaiku merupakan aplikasi pinjaman tanpa agunan online hingga Rp20 juta dari Bank Amar. Aplikasi pinjaman ini telah terdaftar dan diawasi oleh OJK sejak 2014 silam yang mana suku bunganya termasuk ringan yakni sekitar 3 hingga 4 persen per bulan.

Dibawah naungan institusi finansial berbentuk bank resmi di Indonesia, Tunaiku memberikan fasilitas kredit tanpa agunan yang tidak memberatkan nasabah, sebab masa tenornya beragam, mulai dari 2-20 bulan.

Syarat Mengajukan Pinjaman Tunaiku

  • Seorang WNI yang berdomisili di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Gresik, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Pekanbaru, Palembang, Denpasar dan Makassar
  • Berusia 21 tahun hingga 55 tahun
  • Memiliki rekening bank Indonesia yang aktif saat pengajuan KTA online di Tunaiku
  • Memiliki pekerjaan atau penghasilan tetap

3. BNI Fleksi

BNI Fleksi - Pilihan Pinjaman Tunai dengan Bunga Rendah dan Syarat Mengajukannya

Beralih ke bank milik negara, BNI menghadirkan pilihan pinjaman tunai dengan bunga rendah yang dikemas dalam satu produk bernama BNI Fleksi.

Produk pinjaman ini termasuk tanpa agunan yang khusus diberikan kepada karyawan aktif dengan penghasilan tetap untuk berbagai pembiayaan termasuk pula kebutuhan konsumtifnya.

KTA BNI Fleksi sangat cocok dipilih oleh kamu yang membutuhkan pinjaman tunai hingga Rp100 juta dengan masa tenor maksimal lima tahun.

Salah satu kelebihannya yang membuat pinjaman tunai ini banyak dilirik karena suku bunga yang ringan, yakni tak sampai 1 persen per bulan. Itu berarti bila ditotalkan per tahun, suku bunganya cuma berkisar 10,5 hingga 12,5 persen saja.

Syarat Mengajukan Pinjaman BNI Fleksi

  • WNI dengan menyertakan fotokopi KTP
  • Telah menyalurkan fasilitas pembayaran payroll di BNI
  • Merupakan karyawan aktif dengan level minimal staf atau karyawan tetap
  • Menyertakan fotokopi NPWP pribadi atau SPT PPH 21
  • Usia minimum 21 tahun dan maksimum 65 tahun dengan dibuktikan Surat Keterangan atau Surat Keputusan dari Instansi yang berwenang
  • Fotokopi rekening 3 bulan terakhir
  • Menyertakan asli slip gaji terakhir atau surat keterangan gaji
  • Pas foto 4×6
  • Menyertakan surat pernyataan tidak akan memindahkan payroll hingga kredit lunas
  • Menyertakan surat keterangan masa kerja dari atasan

4. JULO

JULO - Pilihan Pinjaman Tunai dengan Bunga Rendah dan Syarat Mengajukannya

Pilihan pinjaman tunai dengan bunga rendah berikutnya adalah JULO. Pinjaman online berbasis aplikasi ini menawarkan dua jenis produk, yaitu JULO Cicil dan JULO Mini.

Dengan masa tenor yang bervariasi dan bunga sangat rendah, hanya 0,1 persen per hari atau sekitar 1,5 persen per bulan.

Jika JULO Mini memiliki besaran plafon Rp500 ribu sampai dengan Rp1 juta, maka berbeda halnya dengan JULO Cicil, yang mana produk pinjaman tanpa agunan ini memiliki besaran plafon mulai dari Rp1 juta hingga Rp8 juta

Syarat Mengajukan Pinjaman JULO

  • WNI dengan menyertakan KTP
  • Slip gaji atau Surat Keterangan Penghasilan
  • Swafoto atau selfie dengan memegang KTP

5. KTA Digibank

KTA Digibank - Pilihan Pinjaman Tunai dengan Bunga Rendah dan Syarat Mengajukannya

Satu lagi pilihan pinjaman dengan bunga rendah yang dianggap ramah untuk kondisi finansial yaitu KTA Digibank.

Bagaimana tidak? Selain menawarkan suku bunga 0,95 persen, produk pinjaman tunai tanpa agunan ini diklaim juga memiliki masa tenor fleksibel yang dapat disesuaikan dengan kemampuan debiturnya.

Plafon pinjaman yang diberikan pun cukup besar, yakni hingga Rp80 juta dan dengan persetujuan cepat dalam 60 detik.

Hebatnya lagi, KTA Digibank ini bisa diajukan oleh calon debitur dengan penghasilan minimum Rp3 juta per bulan dan memiliki kartu kredit dari bank lain.

Syarat Mengajukan Pinjaman KTA Digibank

  • Memiliki e-KTP dan NPWP
  • Minimal usia 21 tahun dan maksimal 60 tahun saat pelunasan kredit
  • Berprofesi sebagai karyawan, wiraswasta atau profesional
  • Wajib berdomisili Jabodetabek, Bandung, Surabaya dan Semarang
  • Penghasilan minimum Rp3 juta dan memiliki kartu kredit bank lain

(Baca Juga: Pinjaman Kilat Langsung Cair Rp5 Juta? Ini Dia Pilihannya)

Itulah pilihan pinjaman tunai dengan bunga rendah yang bisa kamu gunakan. Agar proses pengajuannya lebih praktis, terutama untuk produk KTA Standard Chartered, BNI Fleksi, JULO dan KTA Digibank, kamu bisa menggunakan layanan dari CekAja.com

Lewat CekAja, dana tunai akan dicairkan dalam waktu satu minggu saja dan dengan bunga terendah eksklusif online 0,65 persen.Bagaimana, tertarik? Yuk, langsung apply pinjaman tunai sekarang juga dan dapatkan beragam manfaatnya.