Produk Pinjaman Online Terpercaya Untuk Beli Barang Elektronik
7 menit membacaMembeli dengan cara cicilan merupakan salah satu alternatif pembelian yang bisa membantu kamu memiliki barang idaman. Khususnya barang elektronik tanpa harus membayar secara tunai langsung.
Dengan program cicilan, kamu bisa membayar barang yang kamu beli selama beberapa kali pembayaran sesuai dengan tenor cicilan yang kamu pilih.
Selama ini, banyak orang yang memanfaatkan cicilan menggunakan kartu kredit untuk membeli barang elektronik. Karena banyak program menarik, seperti bunga cicilan 0% hingga 24 bulan.
Akan tetapi, yang menjadi permasalahan adalah tidak semua orang memiliki kartu kredit dan bisa mengajukan kartu kredit kepada perbankan.
Namun kini, sesuai perkembangan zaman ada banyak aplikasi digital yang menawarkan pembelian barang elektronik secara kredit yang bisa dicicil, tanpa perlu kartu kredit, atau yang saat ini sering disebut sebagai kartu kredit digital.
Persyaratan untuk mengajukan pembelian secara kredit menggunakan kartu kredit digital melalui aplikasi online lebih mudah dibandingkan dengan persyaratan pengajuan kartu kredit konvensional.
Berikut ini adalah beberapa aplikasi digital yang menawarkan pinjaman online ataupun pembelian barang dengan cara kredit:
(Baca Juga: Kredit HP Tanpa Kartu Kredit, Ini Sederet Keuntungan Pakai Kredivo)
Deretan Pinjaman Online Terpercaya untuk Beli Barang Elektronik
1. Kredit Pintar
Pinjaman online terpercaya pertama yang dapat kamu pilih untuk membeli barang elektronik ada dari Kredit Pintar.
Proses pengajuan pinjaman online dengan Kredit Pintar dapat kamu ajukan dengan cepat dengan hanya kurang dari 15 menit.
Terdapat pinjaman mulai dari Rp600 ribu hingga Rp20 juta yang dapat kamu ajukan untuk membeli barang elektronik yang kamu butuhkan.
Besaran suku bunga yang ditetapkan di Kredit Pintar mulai dari 3.04% hingga 3,41% tergantung dengan jumlah pinjaman yang kamu ajukan. Berikut beberapa persyaratan yang perlu kamu penuhi untuk mengajukan pinjaman dari Kredit Pintar:
- Warga Negara Indonesia
- Berusia 18 – 55 tahun
- Memiliki KTP yang masih berlaku
- Memiliki akun Bank sesuai dengan KTP
- Berdomisili di Indonesia
2. Kredivo
Kredivo merupakan salah satu perusahaan financial technology dengan aplikasi cicilan tanpa kartu kredit yang ditawarkan di merchant online terkemuka.
Penggunanya bisa melakukan pembelian khususnya untuk barang elektronik di marketplace dengan menggunakan cicilan dari Kredivo.
Pertama-tama, nasabah harus terlebih dahulu mengunduh aplikasi cicilan tanpa kartu kredit Kredivo ini dan mendapatkan persetujuan.
Setelah permohonannya disetujui, nasabah mendapatkan kredit limit dengan pinjaman yang diberikan maksimal sebesar kredit limit yang disetujui tersebut.
Langkah pengajuan kartu kredit digital yang harus dijalani untuk mendapatkan limit kredit dari Kredivo antara lain dengan mendaftar di aplikasi Kredivo yang bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun.
Pembelian melalui cicilan menggunakan layanan Kredivo ini relatif aman dan nyaman. Karena menggunakan PIN dan OTP untuk melindungi akun, serta tanpa perlu menggunakan online banking atau kartu kredit, yang biasanya disyaratkan bank, untuk bertransaksi.
Kelebihan lainnya adalah limit sisa kredit yang kamu miliki dari Kredivo bisa dicairkan ke rekening kamu sebagai pinjaman online.
Limit pinjaman yang disediakan pun tidak sedikit, yaitu kamu bisa mengajukan pinjaman maksimal sebesar Rp30 juta.
Kamu juga bisa memilih cicilan dengan masa tenor mulai dari 3, 6, dan 12 bulan sesuai kemampuan finansial yang kamu miliki.
3. Akulaku
Akulaku adalah aplikasi pinjaman online berupa cicilan tanpa kartu kredit yang bisa dipakai untuk membeli berbagai barang, khususnya barang elektronik di aplikasi tersebut.
Secara sederhana, aplikasi ini bisa disebut memiliki fokus pada kredit barang secara online untuk produk handphone dengan cicilan.
Bila Kredivo mengarahkan pembelian barang melalui marketplace, maka Akulaku lebih mengarahkan pembelinya untuk belanja pada toko online yang dikelola sendiri.
Proses pengajuan kredit yang tanpa kartu kredit adalah dari nasabah harus mengunduh aplikasi Akulaku yang terdapat di Google Play Store. Setelah itu, nasabah melakukan pengajuan dengan mengirimkan persyaratan yang diminta.
Jika disetujui, nasabah mendapatkan seperti kredit limit dari Akulaku. Nasabah yang sudah memiliki kredit limit tersebut bisa menggunakannya untuk pengajuan cicilan tanpa kartu kredit di aplikasi Akulaku.
4. Home Credit
Home Credit adalah perusahaan multifinance yang menawarkan kredit barang dengan cicilan tanpa kartu kredit.
Berbeda dengan Fintech yang ada saat ini, Home Credit melakukan penawaran secara offline dengan membuka booth penjualan di toko-toko.
Nasabah bisa mengunjungi booth Home Credit dan mengajukan pinjaman cicilan tanpa kartu kredit langsung di tempat pembelian.
Kecepatan proses dan kemudahan persyaratan yang menjadi unggulan Home Credit dalam menjual produk mereka.
Satu hal yang membedakan Home Credit dengan Fintech adalah adanya pengecekan BI checking di Home Credit, sementara Fintech saat ini pada umumnya tidak melakukan pengecekan.
Tetapi, belum lama ini Home Credit melakukan inovasi dengan kerjasama yang dilakukan dengan beberapa merchant online.
Kamu bisa mengunjungi website salah satu mitra toko online Home Credit dan pilih barang yang akan dibeli.
Kemudian, pilih Home Credit Indonesia sebagai pilihan pembayaran dan ikuti petunjuk untuk mengisi form aplikasi.
Setelah itu, tunggu pemberitahuan persetujuan kredit, dan ikuti petunjuk selanjutnya untuk mengkonfirmasi kontrak, lalu lakukan pembayaran uang muka, dan barang pun akan dikirim langsung menuju ke alamat rumah.
5. Cicil
Biasanya banyak mahasiswa yang mengalami kesulitan untuk membeli barang yang mendukung aktivitas perkuliahan seperti laptop dan handphone.
Sayangnya, fasilitas kredit ini memiliki syaratk penghasilan minimum atau informasi pekerjaan, padahal mayoritas mahasiswa belum memiliki pekerjaan.
Cicil hadir untuk memberikan layanan kredit khusus untuk para mahasiswa di Indonesia. Dalam menganalisa kelayakan pemberian kredit, Cicil menggunakan beragam data, seperti profil akademis, IPK, atau nilai mahasiswa.
Untuk menggunakan fasilitas Cicil, kamu hanya perlu memilih produk yang diinginkan dari situs e-commerce mana pun, lalu copy-paste URL produk yang dipilih ke dalam aplikasi Cicil.
Selanjutnya, tinggal pilih skema pembayaran DP dan cicilan mulai dari 1 hingga 24 bulan. Cicil tidak menggunakan sistem bunga, melainkan biaya margin penjualan atas harga barang yang dibeli.
Margin dan harga barang kemudian dibayarkan melalui skema cicilan flat per bulannya sesuai jangka waktu yang dipilih.
Besarnya biaya margin akan berbeda-beda, tergantung pada profil debitur, harga barang, uang muka, dan jangka waktu. Meski begitu, Cicil akan memberikan simulasi besar cicilan sebelum debitur melakukan transaksi.
6. JULO
JULO merupakan aplikasi cicilan yang tanpa syarat kartu kredit untuk pinjaman tunai. Fintech ini menawarkan berbagai pilihan plafon pinjaman yang ditawarkan dengan tenor yang berbeda-beda.
Pinjaman yang ditawarkan hingga Rp15 juta yang sangat cocok digunakan untuk membeli kebutuhan barang elektronik.
Pengembalian pinjaman dilakukan dengan mencicil selama 3 hingga 9 bulan dengan biaya jasa peminjaman sebesar 0.1% per harinya.
Syarat untuk mengajukan pinjaman di JULO, kamu harus sudah berusia diatas 21 tahun dan memiliki penghasilan minimal Rp2.5 juta per bulan.
Yang membedakan Julo dengan Fintech lain adalah JULO menawarkan cicilan tanpa kartu kredit untuk dana tunai.
Selain itu, pinjaman ini dapat kamu gunakan untuk berbagai macam kebutuhan dan tak hanya untuk transaksi pembelian barang elektronik saja.
Kelebihan dan Kekurangan Membeli dengan Cara Cicilan Tanpa Kartu Kredit
Fasilitas cicilan tanpa kartu kredit seperti ini memang bisa menjadi jalan keluar untuk pembelian secara kredit bagi yang tidak memiliki kartu kredit.
Hal ini karena biasanya proses pengajuan lebih cepat hanya dalam hitungan menit atau jam, berbeda dengan kartu kredit yang membutuhkan waktu dalam hitungan hari atau minggu.
Selain itu, persyaratan yang diatur cenderung lebih sederhana ketimbang kartu kredit bank. Misalnya, hanya membutuhkan Kartu Tanpa Penduduk (KTP).
Pada produk cicilan tanpa kartu kredit juga cenderung tidak ada limit pengambilan cicilan dan Bank Indonesia (BI) checking untuk melihat rekam jejak calon debitur.
Bahkan, ketika ada promosi yang dikerjasamakan dengan toko (merchant), terkadang potongan harga yang diberikan jauh lebih besar ketimbang yang ditawarkan bank melalui kartu kredit.
Namun, konsumen juga harus mencermati kekurangan pada fasilitas cicilan tersebut. Salah satunya, beberapa penyedia fasilitas biasanya memberlakukan ketentuan pembayaran uang muka (Down Payment/DP) sekitar 10-20 persen untuk barang yang akan dibeli.
Ketentuan DP ini bisa dilihat sebagai kelebihan dan kekurangan. Kelebihannya, dengan telah membayar uang muka, maka cicilan setiap bulan berikutnya bisa saja lebih kecil. Sehingga beban tidak berat ke depan.
Namun, bagi calon pembeli yang punya tabungan minim, bisa saja DP menjadi penghambat. Karena harus memenuhi DP lebih dulu. Jangan sampai tabungan yang ada terkuras untuk DP, tapi tidak bisa membayar cicilan bulan berikutnya.
Kemudian, dari sisi batas (limit) kredit. Fasilitas cicilan tanpa kredit ini umumnya tidak memiliki limit berapa banyak cicilan yang bisa diambil.
Berbeda dengan bank yang biasanya memberikan batas kredit. Oleh karena itu, bijaklah sebelum memutuskan untuk membeli barang elektronik menggunakan pinjaman online berupa cicilan tanpa kartu kredit.
(Baca Juga: Ingin Mengajukan KTA, Berapakah Limit Peminjam Pemula?)
Ajukan Kredit Pintar dengan Mudah melalui CekAja.com
Nah itu dia produk pinjaman online terpercaya untuk beli barang elektronik yang dapat kamu pilih dan ajukan. Kamu dapat memilih Kredit Pintar sebagai pinjaman online pilihanmu dengan mengajukan nya melalui CekAja.com
Proses pengajuan yang dilakukan di CekAja.com dapat kamu lakukan dengan mudah cepat dan aman. Kamu hanya perlu mengisi form pengajuan dan pinjaman mu akan segera diproses.
Selain itu, kamu juga dapat membandingkan beberapa produk pinjaman untuk memilih pinjaman yang paling sesuai dengan kebutuhan dan kondisi finansial mu.
Tenang aja, CekAja.com sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK sehingga segala data dan transaksi yang akan kamu lakukan dapat terjamin keamanannya. Yuk, segera ajukan pinjaman online hanya melalui CekAja.com!