7 Produk Tabungan Anak Terbaik di Tahun 2023
6 menit membacaIngin mengajarkan anak berhemat lewat menabung sedari kecil? Beberapa produk tabungan anak berikut ini, bisa dijadikan referensi untuk memilih yang tepat. Yuk, langsung cek!
Sekilas Tentang Produk Tabungan Anak
Menabung termasuk salah satu kebiasaan yang memang harus diajarkan kepada anak sedari dini. Kegiatan ini tentu memberikan dampak luar biasa bagi tumbuh kembang anak, terutama untuk urusan keuangannya sendiri.
Selain dengan cara manual, kamu bisa mengajarkan anak untuk menabung lewat produk tabungan yang ditawarkan oleh perbankan.
Tabungan anak dari bank umumnya diperuntukkan hanya bagi mereka yang masih anak-anak atau setidaknya dibawah usia 17 tahun.
Produk ini mengatasnamakan orangtua dengan menyertakan dokumen legal. Namun, untuk kartu ATM nya sendiri, biasa bertuliskan nama anak dan bukan nama orangtua mereka.
Keunggulan Tabungan Anak
Masing-masing bank penerbit tabungan anak, biasanya menawarkan sederet keuntungan bagi siapa saja yang mengajukan produk tersebut.
Namun secara umumnya sih, produk khusus tabungan anak ini memiliki beberapa keunggulan diantaranya seperti:
- Promo-promo menarik di jaringan rekanan bank penerbit
- Gratis biaya administrasi
- Bunga kompetitif
- Bonus bunga tambahan untuk nasabah dengan kriteria tertentu
- Kartu ATM didesain unik, dengan atas nama anak dan foto mereka sendiri
- Transaksi real time
Rekomendasi Produk Tabungan Anak Terbaik
Nah, dari banyaknya produk tabungan anak, berikut beberapa rekomendasinya!
1. BNI Taplus Anak
Rekomendasi produk tabungan anak terbaik yang pertama hadir dari Bank BNI, yaitu Taplus Anak. BNI Taplus Anak ini diperuntukkan bagi nasabah berusia mulai dari 0-17 tahun, dengan sederet manfaat yang dijamin oleh pihak bank, diantaranya seperti:
- Membantu membiasakan anak belajar menabung sejak dini
- Buku tabungan dan kartu debit/ATM tercetak atas nama anak sendiri
- Kartu debit/ATM dapat didesain menggunakan foto anak
- Mengajarkan anak untuk bertransaksi sendiri dengan limit Rp500 ribu per hari
- Orangtua tetap bisa membantu transaksi anak, lewat notifikasi SMS yang dikirim
- Bebas biaya pengelolaan rekening
- Rekening otomatis dikonversi menjadi BNI Taplus Muda saat anak berusia 17 tahun
- Promo-promo menarik di merchant favorit
Persyaratan Pembukaan Rekening
Untuk Anak:
- Mengisi formulir aplikasi data nasabah perorangan dan formulir pembukaan rekening yang ditandatangani oleh anak/orangtua.
- Melampirkan fotokopi Akte Kelahiran/Kartu Pelajar/KK
Untuk Orangtua:
- Mengisi formulir persetujuan pembukaan rekening dan pelaksanaan transaksi yang ditandatangani oleh orangtua.
- Melampirkan fotokopi bukti identitas diri orangtua seperti KTP/SIM/Paspor
2. Tabungan CIMB Junior
Selain BNI Taplus Anak, ada pula produk tabungan anak terbaik dari CIMB Niaga yang bisa kamu jadikan pertimbangkan untuk wadah menabung bagi buah hatimu, yaitu CIMB Niaga Junior dan versi Syariahnya iB CIMB Junior.
Produk tabungan ini menawarkan fitur Poin Junior, di mana semakin rajin anak menabung maka semakin banyak pula poin yang terkumpul.
Dan bisa ditukar dengan tiket nonton maupun mainan gratis. Selain itu, masih ada lagi beberapa keunggulan dari produk Tabungan CIMB Junior ini, diantaranya:
- Petualangan CIMB Junior, bisa digunakan untuk berpetualang ke taman bermain hingga menonton film di bioskop.
- Program spesial dari CIMB Junior berupa hadiah boneka, Lego, hingga Smart watch
- Belanja untung dan tarik tunai di mana saja selama berbelanja di toko berlogo Mastercard
- Transaksi tercatat di Tabungan CIMB Junior lewat OCTO Mobile dan OCTO Clicks, sehingga bisa dipantau oleh orangtua.
Persyaratan Pembukaan Rekening
- Isi formulir pembukaan rekening
- Menyertakan dokumen berupa KK/Kartu Identitas Anak serta kartu identitas orangtua
- Setor uang tabungan minimum Rp100 ribu sebagai saldo pertama
(Baca Juga: Ini 11 Jenis Tabungan BRI)
3. Tabungan Panin Junior
Produk tabungan anak terbaik yang berikutnya adalah dari Panin Bank. Dinamakan Tabungan Junior, produk ini diklaim memiliki sistem bunga yang kompetitif, sehingga nominal tabungan akan terus bertambah.
Bukan hanya itu saja, Tabungan Panin Junior ini pun menawarkan berbagai manfaat lainnya seperti:
- Setoran awal ringan
- Bebas biaya administrasi, biaya saldo dibawah minimum, dan biaya ATM
- Buku tabungan didesain khusus dalam dua pilihan menarik
- Dilengkapi kartu ATM yang bisa digunakan untuk pengambilan uang tunai dan belanja debit di jutaan merchant.
- Kemudahan transaksi di lebih dari 500 kantor cabang yang tersebar di seluruh Indonesia
- Akses transaksi gratis dan terluas di 45 ribu jaringan ATM ALTO dan ATM Bersama
4. Tabungan BRI Junio
Nikmati kemudahan transaksi real time secara online dengan produk tabungan anak terbaik yang satu ini.
Produk BRI Junio ini, menariknya juga telah dilengkapi dengan berbagai fitur menarik yang membuatnya semakin menguntungkan bagi nasabah. Lantas, apa sih keuntungan yang diberikan dari produk tabungan anak terbaik dari BRI ini?
- Kemudahan bertransaksi di lebih dari 10.500 unit kerja BRI dan 23 ribu ATM BRI seluruh Indonesia.
- Gratis cover asuransi kecelakaan diri bagi nasabah perorangan dengan JUP hingga Rp150 juta.
- Tersedia fitur Tabungan BRI Junio Rencana (Installment)
- Buku tabungan kompetitif
- Buku tabungan dan kartu ATM didesain dengan karakter khusus nan unik
Persyaratan Pembukaan Rekening
Untuk nasabah usia 0-12 tahun:
- Orangtua memiliki rekening tabungan BRI BritAma/Simpedes
- Mengisi form aplikasi pembukaan rekening
- Menyertakan KK/Akte Kelahiran
- Setoran awal sebesar Rp100 ribu
- Fotokopi NPWP
- Dilakukan AFT dari rekening orangtua
Untuk nasabah usia > 12-17 tahun:
- Mengisi form aplikasi pembukaan rekening
- Menyertakan kartu pelajar
- Setoran awal sebesar Rp150 ribu
- Pembukaan rekening dengan kartu pelajar dilengkapi dengan fotokopi KTP orangtua dan surat pernyataan orangtua.
5. Tabungan BTN Junior
Produk tabungan anak terbaik yang berikutnya adalah dari BTN dengan nama produk BTN Junior. Tabungannya sendiri diklaim memberikan pelayanan yang unggul sekaligus sebagai wadah untuk melatih kemandirian dan pengelolaan keuangan untuk masa depan anak.
Biaya Saldo dan Layanan
- Saldo minimum sebesar Rp20 ribu
- Setoran awal sebesar Rp20 ribu
- Saldo lanjutan minimal sebesar Rp10 ribu
- Suku bunga mulai dari 0,00%
- Biaya penggantian buku tabungan sebesar Rp10 ribu
- Biaya penarikan habis sebesar Rp10 ribu
- Biaya penutupan rekening karena migrasi
- Biaya administrasi bulanan
- Denda saldo di bawah minimal
- Denda rekening dormant atau pasif
Persyaratan Pembukaan Rekening
- Wajib menyertakan fotokopi Akta Kelahiran/Kartu Pelajar
- Seseorang atas nama rekening yang dibuka bertanggung jawab sepenuhnya terhadap segala kewajiban yang timbul dari rekening tersebut.
- Rekening dinyatakan aktif dan bisa digunakan secara efektif setelah disetujui dan diaktifkan oleh bank.
6. Maybank Tabungan SuperKidz
Tak kalah menarik dari kelima rekomendasi di atas, berikutnya produk tabungan anak terbaik adalah dari Maybank, dengan nama Tabungan SuperKidz.
Produk ini mengutamakan berbagai fitur berkelas guna memberikan kenyamanan bagi anak-anak yang ingin menabung. Adapun yang dimaksud ialah:
- Bebas biaya administrasi
- Bebas biaya transfer ke bank lain via Maybank ATM/Maybank SMS Banking, jika saldo sebelum transaksi <Rp10 juta
- Tambahan bunga tiap awal tahun dari kenaikan saldo rata-rata bulanan
Persyaratan Pembukaan Rekening
- Setoran awal minimum sebesar Rp100 ribu
- Mengisi formulir pembukaan tabungan dan surat pernyataan pengoperasian Maybank Tabungan SuperKidz di cabang
- Menyertakan bukti identitas orangtua yang masih berlaku
- Berlaku bagi anak usia < 17 tahun dengan menyertakan Akte Lahir atau Kartu Keluarga
7. Simpanan Pelajar
Terakhir, produk tabungan anak terbaik yang CekAja rekomendasikan adalah Simpanan Pelajar dari BCA.
Tidak seperti produk tabungan anak terbaik lainnya yang tadi disebutkan, BCA Simpanan Pelajar ini justru hanya mengenakan biaya Rp5 ribu saja sebagai setoran awal dan bebas administrasi bulanan.
Tidak hanya itu saja, rekening tabungan anak yang satu ini pun sudah dilengkapi dengan buku tabungan dan kartu atas nama anak lho.
Biaya, Limit, dan Suku Bunga
- Setoran awal minimum: Rp5 ribu
- Setoran minimum selanjutnya: Rp1 ribu
- Saldo minimum ditahan; Rp5 ribu
- Saldo maksimum: Rp20 juta
- Biaya penggantian kartu: Gratis
- Biaya penutupan rekening: Rp5 ribu atau senilai sisa saldo
- Biaya transaksi debit: Rp 2.500 per transaksi setelah transaksi ke-5
- Biaya pasif: Rp1 ribu per bulan sejak bulan ke-13
- Biaya cetak mutasi: Gratis
Persyaratan Pembukaan Rekening
Untuk usia di bawah 12 tahun:
- Identitas diri salah satu orangtua, KTP/Paspor (asli)
- Akta kelahiran anak/KK/Kartu Identitas Anak
- NPWP salah satu orangtua (jika ada)
- Kartu pelajar (jika ada)
- Formulir data nasabah perorangan
Untuk usia 12-17 tahun:
- Kartu pelajar asli/Surat keterangan dari sekolah
- Identitas diri salah satu orangtua (KTP/Paspor)
- Membawa NPWP salah satu orangtua
- Surat persetujuan salah satu orangtua untuk pembukaan rekening
- Formulir data nasabah perorangan (untuk data salah satu orangtua)
(Baca Juga: 9 Keuntungan Menabung di Digibank by DBS)
Produk Finansial Terbaik Dapat Diajukan di CekAja.com
Nah, itu dia beberapa rekomendasi produk tabungan anak terbaik di tahun 2023. Selain tabungan untuk anak, Mama juga perlu memiliki produk keuangan untuk diri sendiri, misalnya kartu kredit.
Jenis kartu kredit terbaik yang sesuai kebutuhan dan kondisi finansial, bisa Mama temukan dan ajukan hanya di CekAja.com. Berikut rekomendasinya:
CekAja hadir sebagai situs perbandingan sekaligus media pengajuan produk finansial seperti kartu kredit, di mana Mama hanya perlu menyertakan dokumen pengajuan dan apply secara online saja.
Jadi, tunggu apalagi? Yuk, langsung cek produk kartu kredit di CekAja.com, dan apply kapanpun saat Mama membutuhkannya.