Apa itu KMG? Yuk Simak Definisi, Syarat hingga Jenis Jaminannya!

Sering mendengar istilah KMG saat mengajukan pinjaman? Apa itu KMG? Apa bedanya dengan KTA, yang sering disandingkan dengan KMG? Yuk, simak informasi lengkap terkait KMG atau kredit multi guna berikut ini!

Apa itu KMG? Yuk Simak Definisi, Syarat hingga Jenis Jaminannya!

Apa Itu KMG/Kredit Multi Guna?

Sama seperti produk pinjaman lainnya, kredit multi guna (KMG) merupakan salah satu jenis kredit atau pinjaman bank.

Pada pinjaman ini, pihak bank mensyaratkan nasabah untuk memberikan jaminan atau agunan berupa aset berharganya, guna mendapatkan pinjaman. 

Peminjam juga tidak bisa memilih limit pinjaman sesuka hati, karena besaran nominal pinjaman yang diberikan pihak bank, menyesuaikan pada taksiran harga aset yang diberikan untuk jaminan. 

Adapun, jenis aset berharga yang dimaksud bisa berupa barang elektronik, emas, properti, kendaraan, dan masih banyak lagi. 

Jika kamu ingin limit pinjamannya besar, maka harga aset yang kamu jaminkan harus memiliki nilai yang besar juga. 

Intinya, semakin besar nilai aset berharga yang nasabah jaminkan kepada bank, maka akan semakin tinggi pula jumlah kredit atau pinjaman yang diberikan oleh bank.

Manfaat Ajukan KMG

Nah, jika kamu sudah tahu apa itu KMG, maka kamu juga perlu tahu manfaat dan keunggulan dari produk pinjaman bank ini. 

Secara umum, yang namanya pinjaman pasti memiliki manfaat yang sama dengan jenis pinjaman lainnya. 

Namun, KMG ini bisa kamu gunakan jika memang kamu sedang membutuhkan dana darurat, namun hanya barang berharga yang sedang kamu miliki saat ini. 

Sehingga, adanya barang atau aset tersebut, bisa kamu manfaatkan dengan sebaik mungkin. 

Jangan, sampai manfaat dari KMG ini kamu gunakan untuk hal-hal yang tidak menguntungkan. 

Adapun manfaat dari mengajukan KMG adalah dana pinjamannya bisa kamu gunakan untuk berbagai kebutuhan, yakni mulai dari:

  • Modal bisnis 
  • Untuk mencukupi keperluan sehari-hari
  • Kredit Pemilikan Mobil
  • Kredit Pemilikan Rumah yang memang ditujukan untuk tujuan tertentu.
  • Renovasi rumah

Perbedaan KMG dengan KTA

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya,kredit multi guna (KMG) sering disandingkan dengan kredit tanpa agunan (KTA). Memang apa perbedaannya dari kedua jenis pinjaman ini?

Kredit Multiguna (KMG)

Sederhananya, kredit multi guna atau KMG adalah produk pinjaman bank, dimana ada syarat pengajuan yakni jaminan berupa aset berharga, yang harus diberikan nasabah ke pihak bank. Istilah ini juga bisa disebut dengan aktivitas gadai barang. 

Kredit Tanpa Agunan (KTA)

Nah, untuk kredit tanpa agunan atau KTA ini adalah kebalikannya dari KMG. Dimana KTA ini merupakan jenis pinjaman dari bank, yang tidak perlu jaminan (agunan) sebagai syarat. 

Jadi, nasabah tidak perlu menjaminkan asetnya sebagai agunan atas peminjaman sejumlah dana yang dilakukannya.

(Baca Juga: Rekomendasi Kartu Kredit dengan Biaya Tahunan Ringan yang Bisa Menjadi Pilihan!)

Jenis Jaminan Kredit Multi Guna

Meski masuk sebagai barang berharga, tapi ternyata tidak semua aset bisa dijadikan jaminan dalam Kredit Multi Guna dan diterima oleh pihak bank. 

Nah, biar pengajuan pinjaman KMG bisa diterima dengan mudah oleh pihak bank, berikut rekomendasi beberapa jenis aset yang sekiranya dianggap layak saat melakukan pinjaman KMG di bank:

1. Properti 

Jenis jaminan sebagai syarat pengajuan pinjaman KMG yang pertama adalah properti. Bukan bangunannya yang akan diberikan ke pihak bank, tapi berupa sertifikat rumah. 

Adapun jenis properti yang sering dijadikan jaminan adalah rumah, sawah atau tanah, ruko, dan gudang.

Untuk besaran jumlah pinjaman dengan menjaminkan properti umumnya cukup besar. Hanya dengan menyerahkan sertifikat properti kepada pihak bank, kamu sudah bisa mendapatkan pinjaman KMG mulai dari Rp100 juta hingga Rp2 miliar, tergantung dari jenis propertinya.

2. Kendaraan Bermotor

Selain surat sertifikat rumah atau tanah, surat kendaraan juga bisa dijadikan jaminan untuk pengajuan KMG. Surat kendaraan yang dimaksud adalah BPKB kendaraan bermotor. 

Untuk besaran jumlah pinjaman jika kamu menyerahkan BPKB kendaraan bermotor ke pihak bank, adalah maksimal Rp100 juta dengan periode pelunasan maksimal 5 tahun.

3. Logam Mulia

Jenis jaminan pinjaman KMG selanjutnya yang juga sering digunakan nasabah adalah logam mulia. 

Berbeda dengan nilai perhiasan, seperti mas kawin yang nilai pinjamannya hanya sekitar 70-80% dari harga asli.  

Hal tersebut dikarenakan pihak bank hanya menghitung berat emas dan kadar, tanpa memperhatikan aspek lain.

4. Mesin Pabrik

Pinjaman KMG tidak hanya bisa diajukan oleh nasabah perorangan, tapi juga bisa seperti perusahaan besar. 

Sehingga, perusahaan juga bisa mengajukan pinjaman dengan menjaminkan aset berupa mesin pabrik. 

Di sini pihak bank, akan mempertimbangkan jenis mesin, kondisi, usia mesin, kinerja, hingga kelayakan teknis seperti kesehatan mesin.

5. Hasil Kebun dan Ternak

Jangan salah, para peternak yang hanya memiliki hasil kebun atau hewan ternak juga bisa dijadikan jaminan pinjaman KMG loh

Pasalnya, aset berupa hasil kebun dan ternak ini juga memiliki nilai, yang bahkan nilainya semakin naik dari tahun ke tahun. 

Tapi, tidak semua hasil kebun dan ternak bisa diterima. Karena, pihak bank juga akan memilih hasil kebun dan ternak dengan kualitas tinggi seperti kopi arabika gayo dan sapi.

Untuk periode pelunasan dari jenis jaminan ini bisa dibilang sangat pendek, yakni hanya sekitar 3 bulan saja.

Kelebihan dan Kekurangan Pinjaman KMG

Kelebihan:

  • Memiliki Limit Besar 
  • Bisa Digunakan untuk Memenuhi Berbagai Kebutuhan
  • Memiliki Tenor Panjang (Tergantung Jenis Jaminan)

Kekurangan: 

  • Wajib Sertakan Jaminan dengan Nilai yang Setara 
  • Proses Pengajuan Lebih Lama Ketimbang Pinjaman Tanpa Jaminan
  • Memiliki Pertaruhan yang Sangat Besar 

Syarat Umum Pengajuan KMG

  • Nasabah Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Usia: Mulai 21-70 tahun untuk pengusaha/profesional.
  • Usia: 21-55 tahun, bagi karyawan
  • Memiliki penghasilan tetap
  • Memiliki aset yang dapat dijadikan pinjaman.
  • Khusus untuk syarat aset properti, harus memiliki kondisi pembangunan 100% dengan sertifikat rumah hak milik.

Dokumen:

  • Mengisi formulir permohonan kredit multi guna
  • Fotokopi KTP/SIM/paspor
  • Fotokopi akta nikah (bagi yang sudah menikah).
  • Fotokopi kartu keluarga (KK).
  • Fotokopi buku tabungan beberapa bulan terakhir.
  • Sertifikat atau dokumen penting terkait aset yang dijadikan jaminan

(Baca Juga: Mengenal Kredit Dengan Agunan, Pemberi Pinjaman Dana!)

Ajukan Pinjaman KMG dengan Mudah dan Cepat Hanya di CekAja.com

Butuh pinjaman dana segar dengan mengagunkan aset? Ajukan kredit dengan agunan melalui CekAja.com saja! 

Ada banyak rekomendasi produk kredit dengan agunan yang bisa kamu pilih di CekAja.com, mulai dari:

1. WOM Finance

Kredit dengan agunan pertama ada WOM Finance, dimana menyediakan pembiayaan beragunan dengan 3 produk unggul (Pembiayaan Multiguna, Pembiayaan Motor Baru, dan MASku).

2. BFI Finance

BFI Finance memiliki 3 jenis pembiayaan (pembiayaan modal kerja (investasi dan multiguna), pembiayaan sales lease back, pembiayaan tanpa agunan)

3. Adira Finance

Selanjutnya ada Adira Finance, yang memiliki produk kredit multiguna dengan bentuk jaminan berupa BPKB kendaraan. 

4. Sampoerna

Sampoerna menawarkan produk kredit seperti (Sampoerna Micro Credit, Pinjaman dengan Jaminan Fixed Asset, Pinjaman Rekening Koran, Pinjaman Angsuran Sahabat Baru)

Yuk, pilih dan ajukan salah satu produk KMG terbaik pilihanmu, hanya di CekAja.com!