Cara Cek Resi J&T Express, Emak Olshop Musti Paham
3 menit membacaAkhir-akhir ini bisnis online semakin marak dan digemari. Aktivitas belanja online sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat modern. Kelebihan dari belanja online yang lebih efektif, efisien, serta bisa dilakukan di mana saja membuat cara belanja ini menjadi pilihan.
Dengan tingginya permintaan, tentu membuat penawaran juga semakin meningkat sehingga makin banyak pelaku bisnis online baik yang melakukan aktivitas bisnis online di media sosial maupun marketplace. Pertumbuhan bisnis online ini juga tak lepas dari peran jasa ekspedisi yang peranannya vital sebagai pihak yang mengirimkan barang dari penjual dan pembeli.
Salah satu jasa ekspedisi di Indonesia adalah J&T Express. Meski masih terbilang baru, J&T Express bisa dibilang langsung menjadi primadona. Pertumbuhannya terlihat cukup pesat dengan munculnya berbagai kantor baru di tiap kota.
J&T Express digemari masyarakat karena berbagai keunggulan seperti pelacakan akurat, waktu pengiriman yang cepat, dan tetap beroperasi di hari libur. Untuk itu, J&T Express berusaha semakin meningkatkan layanannya dengan menambah jumlah drop point di berbagai kecamatan di seluruh wilayah Indonesia.
Untuk kamu yang terbiasa belanja online. Mungkin kamu sudah pernah atau sedang menggunakan jasa J&T Express untuk pengiriman barang. Sebagai pelanggan, tentu kamu akan lebih merasa aman dan nyaman kalau mengetahui secara pasti status pengiriman barangmu. Untuk itu, kamu bisa cek status pengiriman barangmu melalui nomor resi.
Resi adalah bukti pengiriman yang biasanya berisi informasi mengenai pengirim dan penerima barang. Resi juga dilengkapi dengan barcode dan nomor serial yang bisa kamu gunakan untuk melakukan pengecekan.
Berikut ini beberapa cara untuk cek resi J&T Express yang perlu diketahui khususnya oleh para pedagang online:
1. Melalui website
Sejak awal peluncurannya, J&T Express sudah menyediakan layanan tracking barang pengiriman melalui website resmi jet.co.id.
Melalui website ini, kamu bisa langsung cek kiriman barangmu dengan cara memasukkan nomor resi di kolom yang disediakan. Status pengiriman barangmu akan segera terlacak secara aktual lengkap dengan lokasi, tanggal, dan bahkan jam.
Kalau barangmu sedang atau sudah dikirim, akan terdapat keterangan lengkap dengan nama sprinter/kurir yang bertanggungjawab mengirimkan paket.
Selain cek resi pengiriman barang, di website ini kamu juga bisa mengecek informasi tarif pengiriman di kolom yang disediakan. Website ini juga selalu di-update dengan informasi terkini dari pihak J&T Express.
(Baca juga: Pebisnis Online Wajib Tahu: Cara Cek Resi Wahana Express)
2. Melalui aplikasi J&T Express
Untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, J&T juga meluncurkan aplikasi J&T Expres yang sudah tersedia di Google Play Store dan App Store. Aplikasi ini dapat kamu unduh secara gratis dan langsung kamu gunakan dengan mudah.
Caranya, kamu tinggal search dan instal aplikasi J&T Express dari Google Play Store atau App Store. Setelah terpasang, kamu bisa langsung membuka aplikasi tersebut. Kamu bisa mengecek kiriman dengan mengetik langsung nomor resi pada kolom yang tersedia. Sebagaimana halnya kalau kamu cek pengiriman melalui website, hasil pencarian melalui aplikasi juga akan memunculkan status pengiriman barang lengkap.
Kamu juga bisa cek resi dengan scan barcode resi menggunakan kamera smartphone kamu. Pastikan smartphone kamu mendukung scan barcode, ya!
Selain itu, aplikasi ini juga dilengkapi dengan sejumlah fitur pendukung lain seperti layanan cek tarif, panduan, sambungan langsung ke call center, dan pin point untuk mencari drop point terdekat yang langsung terkoneksi dengan Google Maps. Fitur ini tentu sangat berguna bagi kamu yang butuh datang ke kantor J&T Express akan tetapi belum mengetahui lokasi tepatnya.
3. Tanya langsung di kantor J&T Express
Kalau kamu butuh melakukan pengecekan kiriman akan tetapi tidak bisa menggunakan dua cara di atas karena terkendala, misalnya tidak tersedianya koneksi internet, kamu tetap bisa melakukan pengecekan dengan mendatangi langsung kantor J&T terdekat. Petugas akan melayanimu dengan menanyakan nomor resi kiriman dan akan menginformasikan status kirimanmu. Kamu juga sekaligus bisa minta bantuan petugas kalau terjadi masalah dengan pengiriman.
(Baca juga: Mau Bisnis Online Laris Manis? Ini 5 Kiatnya)
Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk cek resi J&T Express. Dengan melakukan cek resi, kamu akan dapat memantau kiriman dan memastikan barang sampai dengan aman. Semoga artikel ini bermanfaat, ya!