Cara Cek Skor Kredit Online Mudah Lewat Situs CekAja.com

Sebagai nasabah bank, cara cek skor kredit online perlu diketahui dan dipahami, terutama bagi kamu yang memiliki rencana untuk mengajukan pinjaman dalam bentuk apapun. 

Cara Cek Skor Kredit Online Mudah Lewat Situs CekAja.com

Perlu diketahui bahwa memiliki skor kredit yang rendah bisa berdampak pada persetujuan pinjaman yang akan ditolak oleh bank. 

Karenanya, alangkah lebih baik jika kamu cek skor kredit terlebih dahulu sebelum melakukan pengajuan. 

Akan tetapi, mungkin masih banyak di antara kamu yang bingung atau belum mengetahui tentang cara cek skor kredit online itu sendiri.

Maka dari itu, di dalam kesempatan kali ini kita akan membahas tentang hal-hal yang perlu diketahui beserta cara cek skor kredit online yang cepat dan mudah.

Apa itu Skor Kredit?

Sebelum membahas tentang cara cek skor kredit online, yuk ketahui dulu apa sih yang disebut sebagai skor kredit?

Dilansir dari flip.id, skor kredit merupakan deretan angka yang mewakili risiko kredit. Pada nantinya, deretan angka ini akan dihitung berdasarkan informasi dalam laporan kredit, seperti riwayat pembayaran, jumlah utang, hingga riwayat kredit yang pernah dilakukan sebelumnya. 

Pada intinya, pengecekan skor kredit ini diperlukan agar bank dapat lebih mengetahui tentang seberapa baik posisi kamu jika pengajuan pinjaman disetujui.

Apakah kamu memiliki kedisiplinan tinggi dalam membayar pinjaman? Seberapa sering kamu menunggak atau telah membayar? Dan apakah kamu memiliki skor kredit yang baik di pinjaman sebelumnya?

Selain itu, di dalam pengecekan skor kredit ini pihak bank atau penyedia jasa keuangan lainnya pun juga akan melihat sejarah keuangan dari nasabah tersebut. Sehingga, mereka dapat mengetahui tingkat risiko nasabah dalam kegiatan peminjaman. 

(Baca Juga: Pinjaman Ditolak? Yuk Perbaiki Skor Kredit Anda)

Bagaimana Skor Kredit yang Dianggap Baik?

Dilansir dari CekAja.com, perusahaan perbankan pada umumnya menerapkan skor kredit dalam bentuk angka 0 hingga 850.

Apabila skor kredit kamu sudah mencapai angka diatas 650, maka dapat diartikan bahwa kamu layak memasuki kriteria nasabah yang bagus dan aman serta memiliki tingkat risiko rendah di dalam kegiatan pinjaman. 

Perlu diketahui bahwa skor kredit akan mempengaruhi peluang kamu untuk mendapatkan pengajuan, diantaranya seperti:

  • Kartu kredit
  • Pinjaman (Kredit Tanpa Agunan maupun Kredit dengan Agunan)
  • Pembelian mobil
  • Pembelian properti
  • Pembayaran bulanan asuransi
  • Lain-lain

Bagaimana Bentuk dari Penilaian Skor Kredit?

Mungkin diantara kamu ada yang bertanya-tanya, apa sih yang mengindikasikan skor kredit itu baik atau tidak?

Nah, berdasarkan skor kredit yang diperiksa oleh BI Checking, berikut kategori dari bentuk penilaian skor kredit, yaitu adalah:

Skor 1: Kredit Lancar

Sesuai dengan namanya, seorang nasabah bisa mendapatkan skor 1 apabila ia selalu memenuhi kewajibannya untuk membayar seluruh cicilannya setiap bulan, termasuk bunganya hingga lunas tanpa pernah menunggak sama sekali. 

Skor 2: Kredit DPK atau Kredit dalam Perhatian Khusus

Skor 2 dapat menunjukan bahwa debitur setidaknya tercatat pernah menunggak cicilan kredit 1 – 90 hari. 

Skor 3: Kredit Tidak Lancar

Apabila sudah memasuki skor 3, maka dapat menjelaskan bahwa debitur yang bersangkutan tercatat memiliki tunggakan cicilan kredit sekitar 91 – 120 hari. 

Skor 4: Kredit Diragukan

Dalam hal ini, debitur memiliki tunggakan cicilan kredit 121 – 180 hari.

Skor 5: Kredit Macet

Skor 5 merupakan penilaian skor kredit yang paling rendah serta memiliki citra yang buruk di mata penyedia jasa pinjaman. 

Bagaimana tidak? Di skor ini, debitur tercatat memiliki tunggakan cicilan kredit lebih dari 180 hari dan sudah dapat dipastikan bahwa pengajuan pinjaman tidak akan disetujui. 

(Baca Juga: Kenali Pentingnya Membayar Kartu Kredit Tepat Waktu)

Cara Cek Skor Kredit Online Melalui Cekaja

Nah, setelah kita mengetahui tentang beberapa hal yang perlu diketahui mengenai skor kredit, sekarang saatnya kita mempelajari mengenai cara cek skor kredit online.

Tahukah kamu? Selain melalui SLIK OJK, cara cek skor kredit online juga dapat dilakukan melalui portal layanan informasi dan perbandingan untuk keperluan finansial seperti CekAja.com lho. 

Lantas, bagaimana caranya?

  • Kunjungi situs www.cekaja.com
  • Tekan pilihan “Cek Skor Anda” yang terletak di ujung atas bagian kanan
  • Kemudian ikuti seluruh instruksi yang muncul di layar device yang kamu gunakan
  • Setelah itu, secara otomatis kamu akan diminta untuk masuk masuk ke akun CekAja. Login dapat dilakukan melalui nomor telepon atau alamat email yang terdaftar. Akan tetapi, jika kamu belum memiliki akun, maka lakukan pembuatan akun terlebih dahulu dengan menekan opsi “Daftar”
  • Dalam proses pembuatan akun, kamu akan diminta untuk mengisi seluruh data diri yang dibutuhkan, mulai dari data pribadi hingga pekerjaan. 
  • Setelah itu, skor kredit kamu akan muncul, termasuk penjelasan detailnya apakah kamu layak untuk mengajukan pinjaman atau tidak. 

Sangat mudah kan? Tahukah kamu, cek skor kredit online melalui CekAja.com juga bisa memberikanmu rekomendasi pinjaman yang dapat disesuaikan dengan profil ekonomi kamu lho, mulai dari kartu kredit, pinjaman, asuransi, dan masih banyak lagi.

Yuk, coba cek skor kredit online kamu sekarang hanya melalui CekAja.com!