7 Cara Hemat Listrik Token, Efektif Kurangi Pengeluaran!

Pengeluaran untuk listrik bisa jadi bengkak kalau kita tidak pandai mengatur pemakaian listrik. Untuk itu, penting banget untuk tahu bagaimana cara hemat listrik token.

7 Cara Hemat Listrik Token, Efektif Kurangi Pengeluaran!

Penggunaan token listrik memang banyak dipakai karena dianggap lebih hemat daripada menggunakan listrik pascabayar. Tetapi mungkin masih ada yang merasa penggunaan listrik token boros.

Untuk itu, kamu harus cari tahu dulu bagaimana penggunaan listrikmu. Apakah banyak peralatan yang menggunakan listrik atau tidak.

Selain itu, kamu bisa terapkan beberapa tips berikut ini untuk menghemat listrik token. Simak sama-sama, yuk!

Cara Hemat Listrik Token

1. Kontrol Pemakaian Peralatan Rumah Tangga

Kontrol Pemakaian Peralatan Rumah Tangga - Cara Hemat Listrik Token

Cara hemat listrik token yang pertama adalah dengan mengontrol penggunaan peralatan rumah tangga seperti microwave, pompa air, setrika, AC, dan lain-lain. Sebab, penggunaannya memang menggunakan banyak daya. 

Sedikit tips, jangan gunakan semua alat berbarengan karena daya konsumsi listrik akan jadi makin besar.

2. Matikan Peralatan yang Tidak Digunakan

Matikan Peralatan yang Tidak Digunakan - Cara Hemat Listrik Token

Kalau peralatan sudah selesai digunakan, segera cabut listriknya. Misalnya kamu selesai menggunakan microwave, langsung cabut dari stop kontak supaya listrik jadi hemat.

3. Pilih Peralatan Elektronik yang Hemat Listrik 

Pilih Peralatan Elektronik yang Hemat Listrik - Cara Hemat Listrik Token

Di zaman sekarang sudah ada banyak sekali produsen barang elektronik yang membuat produk-produknya memiliki fitur hemat listrik.

Jadi saat memberi peralatan elektronik seperti TV, kulkas, mesin cuci, dan lainnya, kamu bisa memilih barang-barang yang punya daya rendah.

(Baca Juga: Rincian Biaya Pasang Listrik Baru 2022, Cek di Sini Informasi Lengkapnya!)

4. Matikan Lampu

Matikan Lampu - Cara Hemat Listrik Token

Cara hemat listrik token selanjutnya adalah dengan mematikan lampu ketika siang hari. Sebab, lampu konsumsi dayanya tinggi, apalagi jika lampu di rumahmu bukan lampu LED.

5. Gunakan Lampu LED

Gunakan Lampu LED - Cara Hemat Listrik Token

Cara hemat listrik token selanjutnya yang bisa kita lakukan adalah dengan mengganti lampu LED. Soalnya, lampu LED 7 watt merek tertentu ternyata setara dengan bohlam 60 watt. 

Sayangnya, banyak orang yang enggan mengganti lampunya menjadi lampu LED karena harganya lebih mahal dibanding lampu biasa. Namun, meski butuh modal cukup besar di awal, tapi bisa menghemat listrik dalam jangka panjang. 

6. Cabut Charger Setelah Digunakan

Cabut Charger Setelah Digunakan - Cara Hemat Listrik Token

Siapa di sini yang sering meninggalkan charger begitu saja setelah mengisi daya ponsel? Mulai sekarang, jangan lakukan itu ya kalau ingin hemat listrik token.

Sebab, charger ponsel yang terus terpasang ternyata dapat memakan listrik kurang lebih 1 watt per jam, lho. Sayang sekali kan kalau token jadi cepat habis karena ini.

7. Pastikan Ventilasi Udara Diatur dengan Baik

Pastikan Ventilasi Udara Diatur dengan Baik - Cara Hemat Listrik Token

Penggunaan ventilasi udara yang baik di dalam rumah akan sangat membantu mengalirkan udara segar sehingga tidak lagi membutuhkan AC, kipas angin, dan lampu.

Dengan begitu, ventilasi udara dapat mengalirkan cahaya dan udara segar alami yang pengaruhnya dapat membuat pemakaian listrik lebih hemat. 

(Baca Juga: Penyebab Tagihan Listrik Mahal, Perlu Dipahami Agar Hemat Biaya!)

Nah, itu dia beberapa cara hemat listrik token yang bisa kamu coba terapkan. Dengan begitu, kamu bisa menghemat pengeluaran untuk token listrik.

Kamu juga bisa membayar tagihan listrik dengan kartu kredit agar pengeluaran lebih irit. Sebab, kartu kredit menawarkan banyak promo seperti diskon hingga cashback.

Sebaiknya, cari kartu kredit yang dilengkapi fitur konsolidasi tagihan dengan benefit cashback, poin, sampai bebas biaya administrasi. 

Temukan kartu kredit yang menguntungkanmu dalam membayar tagihan listrik ini hanya di CekAja.com!

Kartu kredit di CekAja sangat lengkap dan pastinya dari berbagai mitra perbankan terbaik. Enggak perlu takut akan kualitasnya, CekAja sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK.

Seluruh proses pengajuan kartu kredit di CekAja juga sangat aman dan pastinya praktis, karena dilakukan secara online.