Cara Jadi Pebisnis Muda? Simak 5 Tips Mutakhir Ini

Bagaimana cara jadi pebisnis muda? Pertanyaan tersebut mungkin sering terlontar dari banyak orang dan mungkin termasuk kamu. Menjawab pertanyaan ini, berikut tips yang bisa kamu ikut!

Cara Jadi Pebisnis Muda? Simak 5 Tips Mutakhir Ini, Dijamin Sukses!

Menurut Youth Entrepreneurship and Empowerment Foundation (YEEF) mengapa orang ingin menjadi pebisnis muda adalah kesempatan berkembang dan membangun networking yang lebih baik.

Selain itu, tenaga yang masih besar serta kemampuan berpikir yang masih tajam juga jadi alasan kenapa orang ingin memulai bisnis di usia muda.

Untuk itu, bagi kamu yang ingin memulai usaha di usia muda, simak cara jadi pebisnis muda melalui rangkuman berikut ini.

5 Cara jadi Pebisnis Muda yang Bisa jadi Motivasi Kamu!

1. Tidak Melulu Tentang Passion

Banyak yang bilang bisnis yang baik adalah bisnis yang sesuai passion. Nasihat tersebut tidak salah tapi juga tidak sepenuhnya benar.

Berbisnis bukan memulai bicara tentang passion. Namun kemampuan dalam mencari peluang. Seperti yang kamu tahu, bisnis bukan tentang menjual passion tapi menjual apa yang diinginkan orang.

Misal, kamu punya passion di bidang menggambar, tapi apakah gambar kamu adalah sesuatu yang diinginkan pasar? Bisa iya, bisa tidak. Namun, bagaimana jika gambarmu tidak diinginkan orang?

Inti dari dari berbisnis adalah menjual sesuatu kepada konsumen, sehingga hal penting dalam memulai usaha adalah mencari cara apa yang diinginkan pasar. Meski itu bukan sesuatu yang kamu suka.

Jangan menunggu passion yang kamu miliki untuk memulai usaha. Tapi, cobalah berani buat sesuatu yang belum kamu tahu atau sukai. Lama kelamaan hal tersebut bisa jadi passion baru mu.

2. Buat Perencanaan Bisnis

Semangat menggebu-gebu untuk berbisnis membuat para calon pebisnis muda melupakan satu hal penting: Membuat business plan.

Salah satu cara jadi pebisnis muda yang sukses adalah kamu sudah mempersiapkan apa yang ingin kamu jual, berapa biaya-biayanya, siapa target marketnya, berapa lama waktu uji coba produknya, dan lain-lain.

Memang memakan waktu lama, namun memiliki perencanaan bisnis seperti layaknya kamu memiliki peta. Tanpa business plan, kamu tidak akan tahu arah jalan yang ingin diambil untuk memulai usaha.

Banyak kasus pebisnis muda yang kehilangan arah di tengah jalan karena tidak memikirkan risiko, backup plan, atau perhitungan yang wajar terkait bisnis yang sedang dijalankan.

Bukan hanya itu, adanya business plan juga jadi alat yang menjembatani kamu dengan investor sehingga bukan tidak mungkin kamu punya dana lebih untuk menjalankan usaha.

(Baca Juga: Butuh Dana Cepat? Yuk Kenalan sama P2P Lending dan Cara Kerjanya!)

3. Cari Rekan Bisnis yang Memenuhi Kriteria Rencana Bisnismu

Kesalahan fatal yang sering dilakukan para pebisnis muda adalah salah memilih rekan bisnis. Cara jadi pebisnis muda yang andal adalah mampu memisahkan kepentingan teman dan rekan kerja.

Banyak calon pebisnis muda yang memilih rekan bisnis melalui lingkaran pertemanannya. Bukan berarti salah, namun praktik tersebut bisa saja jadi jebakan bisnis kamu ke depannya.

Misalnya timbul rasa tidak enak atau ada masalah tertentu lainnya yang menyulitkan kamu untuk mengambil keputusan-keputusan penting dalam bisnis.

Carilah rekan bisnis yang sesuai dengan kriteria rencana bisnismu, atau yang memiliki visi yang sama denganmu. Ingat, rekan adalah rekan. Profesional dalam berbisnis adalah hal lainnya.

4. Cari Mentor dan Mau Dengarkan Feedback

Muda bukan berarti tahu segalanya. Ada orang yang lebih berpengalaman dan profesional dibanding kamu.

Cara jadi pebisnis muda yang sukses adalah tidak egois dan selalu mau mendengarkan feedback. Carilah mentor atau network yang bisa memberikan kamu masukan terkait bisnis yang akan kamu jalankan.

Dengan mendengarkan feedback dari orang-orang, kamu bisa mengevaluasi diri kamu dan bisnis kamu sehingga menjadi bentuk bisnis yang utuh dan siap untuk dijalankan.

Ingat, meminta feedback tidak hanya dilakukan ketika bisnis kamu belum matang. Bahkan, apabila bisnis kamu sukses, kamu tetap membutuhkan masukan terutama dari konsumen.

5. Cara Jadi Pebisnis Muda: Manfaatkan Resource yang Ada

Saat ini, kamu sudah hidup di era keterbukaan dimana sumber daya atau resource bisa kamu manfaatkan secara maksimal. Mulai dari teknologi, komunikasi, informasi, pelanggan, bahkan modal bisa kamu jangkau seluas-luasnya.

Kamu bisa memanfaatkan media sosial, ads, digital marketing, website, teknologi pembayaran untuk digunakan di bisnis kamu. Selain itu, jangan ragu atau setengah-setengah dalam memanfaatkan resource yang ada saat ini. 

Misal, kamu membuka bisnis reseller. Namun karena sudah nyaman dengan keuntungan yang ada, kamu enggan untuk mengembangkan bisnis menjadi lebih besar atau setidaknya memiliki stok sendiri dengan alasan tidak memiliki modal.

Padahal, saat ini banyak produk keuangan yang menyediakan akses modal tanpa agunan dan mudah dijangkau salah satunya melalui Peer-to-Peer Lending atau P2P Lending.

(Baca Juga: 7 Promo Kartu Kredit CIMB Niaga OCTO Card Spesial Ramadhan)

Kamu juga tidak perlu khawatir, saat ini ada marketplace khusus untuk membandingkan produk keuangan seperti P2P lending berdasarkan profil keuanganmu. Salah satunya melalui CekAja.com

CekAja.com memungkinkan kamu mendapatkan produk P2P lending yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi keuangan usahamu.

Kamu juga bisa secara langsung mengajukan pinjaman melalui CekAja.com secara cepat dan mudah.