Cara Mendeteksi Gejala Penyakit Diabetes Lewat Kulit

tanda diabetes _ asuransi kesehatan - CekAja.com

Penyakit diabetes merupakan salah satu penyakit mematikan. Sayangnya, penderita yang mengidap penyakti ini sering tidak menyadari gejalanya.

Apalagi diabetes tidak hanya menyerang orang tua saja, tetapi juga anak muda.  Untuk mendeteksi penyakit diabetes sebenarnya kamu bisa mencari tahu lewat kondisi kulit tubuh. Bagaimana caranya? Berikut 4 cara mendeteksi diabetes lewat kulit:

1. Acanthosis Nigricans

Kamu bisa mendeteksi penyakti diabetes dengan cara melihat kulit bagian leher. Indikasinya  leher bagian tengkuk terlihat kotor walaupun kamu sudah membersihkannya berkali-kali. Kondisi tersebut disebut dengan Acanthosis Nigricans.

Kondisi ini disebabkan oleh resistensi insulin yang menunjukkan bahwa tubuhmu tidak responsif terhadap insulin yang diproduksi.

(Baca juga:  Ini Fasilitas Pemerintah yang Bisa Kamu Gunakan Agar Bisnis Lebih Untung)

2. Xanthelasma

Xanthelasma adalah sebuah kondisi di mana munculnya tanda putih di kelopak mata. Gejala ini biasanya muncul pada awal fase diabetes. Xanthelasma juga jadi penanda munculnya penyakit kolesterol.

3. Granuloma Annulare

Dengan mendeteksi ruam kulit yang tidak biasa di tubuh, di mana ruam tersebut disertai dengan bintik-bintik serta rasa gatal ringan  kamu bisa mendeteksi diabetes sejak dini. Kondisi yang kerap kali muncul di kulit para penderita diabetes tersebut disebut  Granuloma Annulare.

(Baca juga:  Ingin Punya Karier Oke, Cobalah Ikut Program Magang di Organisasi Internasional Ini)

4. Vitiligo dan Infeksi kulit berulang

Vitiligo merupakan keadaan di mana mulainya bintik-bintik ptuih yang terlihat di kulit. Bintik putih yang ada kerap kali melebar dan membuat kulit tidak enak dipandang. Selain itu penderita diabetes juga kerap kali mengalami masalah infeksi kulit karena sistem kekebalan yang menurun.