5 Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah, Beserta Cara Merawatnya
7 menit membacaCara mengetahui jenis kulit wajah, nyatanya menjadi hal penting bagi wanita. Sebab dengan mengetahui jenis kulit wajah, mereka bisa menentukan perawatan wajah yang tepat dan sesuai kebutuhan.
Salah satu permasalahan dasar wanita, yaitu tidak mengetahui jenis kulit wajahnya. Sehingga, mereka tidak bisa mengetahui skincare apa yang sekiranya cocok, dan mampu mengatasi semua permasalahan wajah yang dialami.
Oleh sebab itu, untuk mencegah dan mengatasi terjadinya hal tersebut, pada kesempatan kali ini CekAja.com akan memberitahukan cara mengetahui jenis kulit wajah yang tepat, beserta cara merawatnya.
Daripada penasaran dan berlama-lama menunggu, yuk langsung saja simak ulasan lengkap berikut ini!
Faktor Penentu Struktur dan Jenis Kulit Wajah
Sebelum membahas lebih jauh tentang cara mengetahui jenis kulit wajah, ada baiknya kamu ketahui terlebih dahulu faktor-faktor yang menentukan struktur dan jenis kulit wajah.
Yang mana, faktor penentu ini ternyata sangat banyak, di antaranya yaitu:
- Kandungan air pada kulit, yang dapat mempengaruhi elastisitas kulit
- Kandungan minyak pada kulit, yang sangat mempengaruhi kehalusan dan nutrisi kulit
- Tingkat sensitivitas kulit, terhadap zat atau bahan tertentu yang menyentuhnya.
(Baca Juga: Rekomendasi Toner Wajah Terbaik)
Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah
Di pembahasan sebelumnya, kamu sudah mengetahui sejumlah faktor penentu struktur dan jenis kulit wajah.
Nah, dari faktor-faktor tersebut, ternyata kulit wajah bisa dibagi kedalam beberapa jenis, di antaranya yaitu kulit wajah normal, kulit wajah kering, kulit wajah berminyak, kulit wajah sensitif, serta kulit wajah kombinasi.
Kelima jenis kulit wajah tersebut, tentunya memiliki struktur yang berbeda. Dan jika ingin merawatnya, tentu dibutuhkan bentuk perawatan yang berbeda.
Oleh karena itu, untuk memudahkanmu nantinya mencari perawatan terbaik untuk jenis kulitmu, alangkah baiknya ketahui terlebih dahulu lima cara mengetahui jenis kulit wajah, beserta ulasan lengkapnya berikut ini!
1. Kulit wajah normal
Cara mengetahui jenis kulit wajah yang pertama, yaitu kulit wajah normal. Ini merupakan jenis kulit, yang jumlah kandungan air dan minyaknya seimbang.
Dengan demikian, orang yang kulit wajahnya berjenis normal, memiliki tekstur wajah yang tidak terlalu kering maupun terlalu berminyak.
Selain itu, jenis kulit wajah satu ini juga menjadi jenis kulit yang sangat diidam-idamkan para wanita. Sebab, kulit wajah normal cenderung jarang mengalami masalah kulit.
Lantas, bagaimana cara untuk tahu kalau seseorang memiliki kulit wajah normal? Tentu ini perkara yang mudah. Yuk, simak ulasan berikut ini!
- Wajah terlihat lebih bercahaya
- Warna kulit wajah cenderung merata
- Wajah tidak terlalu sensitif
- Memiliki pori-pori yang hampir tidak terlihat
- Memiliki tekstur yang lembut
- Kulit wajah lebih mudah dirawat
- Wajah terbebas dari jerawat, komedo, noda merah dan masalah kulit lainnya.
2. Kulit wajah kering
Berikutnya ada kulit wajah kering. Orang atau wanita yang memiliki kulit wajah kering, biasanya tidak tahu kalau kondisi kulit wajahnya sangat kering.
Sebab, kulit wajah mereka tidak lengket akibat produksi minyak berlebih. Sehingga, sebagian dari mereka berpikir kalau wajahnya berada dalam kondisi baik-baik saja.
Padahal dibalik itu, kulit wajah mereka ternyata sangat kering. Untuk bisa mengetahuinya, kamu bisa menyentuh permukaan kulit terluar, dan rasakan tekstur kulit yang kasar.
Selain itu, kamu dan pemilik wajah kering lainnya pun, akan lebih sering merasa kulitnya kencang seperti tertarik.
Hal itu umumnya terjadi dan bisa dirasakan, sesaat setelah mencuci muka dan tidak menggunakan pelembap wajah.
Ada beberapa hal yang membuat kulit wajah menjadi kering, di antaranya yaitu perubahan hormon, faktor genetik, penuaan, radiasi ultraviolet, sinar matahari, efek samping dari penggunaan kosmetik, pembersih wajah, produk sabun dan lain sebagainya.
Jika ingin tahu lebih jelas cara mengetahui jenis kulit wajah kering, yuk langsung saja simak ulasan berikut!
- Kulit wajah terasa kurang elastis
- Pori-pori wajah yang hampir tidak terlihat
- Kulit mudah merah, meradang, bahkan gatal bersisik
- Permukaan kulit paling luar terlihat kusam dan kasar.
3. Kulit wajah berminyak
Selain jenis kulit wajah normal dan kering, ada juga jenis kulit wajah berminyak. Ini sejatinya jenis kulit, yang sangat berkebalikan dengan kulit wajah kering.
Pasalnya, kulit wajah berminyak cenderung tampak lebih mengkilap dan licin. Hal itu sudah pasti disebabkan oleh produksi minyak (sebum) berlebih.
Sebum itu sendiri, secara alami diproduksi oleh kelenjar minyak atau sebaceous, di bagian bawah permukaan kulit.
Apabila diproduksi dalam jumlah normal, sebum sejatinya berfungsi sebagai pelindung dan pelembap kulit.
Tetapi jika berlebihan, sebum hanya akan membuat kulit wajah menjadi berminyak, pori-pori tersumbat, dan kulit menjadi rentan timbul jerawat.
Untuk bisa tahu dengan jelas apakah jenis kulit wajah berminyak atau tidak, sebaiknya kamu perhatikan beberapa cara mengetahui jenis kulit wajah berminyak berikut ini.
- Pada area tertentu terlihat minyak berlebih dengan jelas
- Kelebihan minyak (sebum), dapat membuat wajah tampak lebih berkilau
- Ukuran pori-pori wajah cenderung lebih besar
- Kerap ditemukan komedo dan jerawat, baik jerawat kecil maupun jerawat meradang.
4. Kulit wajah sensitif
Di urutan keempat ada jenis kulit wajah sensitif. Seperti yang diketahui, wajah yang sensitif memiliki tingkat kepekaan yang rendah terhadap beberapa hal.
Oleh karena itu, jenis kulit wajah ini sangat rentan mengalami alergi, ruam, dan iritasi yang menjadi bentuk reaksi terhadap benda asing.
Seperti misalnya, produk kosmetik yang terlalu keras, faktor lingkungan, makanan, tanaman dan lain sebagainya.
Ciri-ciri kulit wajah sensitif pun bisa diketahui, dengan beberapa cara mengetahui jenis kulit wajah sensitif berikut ini.
- Wajah yang sering berubah kemerahan
- Wajah terasa panas dan perih
- Kulit wajah yang mudah kering, gatal dan mengelupas
- Wajah kerap kali terasa kencang dan seperti ditusuk-tusuk.
5. Kulit wajah kombinasi
Cara mengetahui jenis kulit wajah yang terakhir, yaitu khusus untuk kulit wajah kombinasi. Bisa dibilang, ini merupakan jenis kulit wajah yang unik, karena memadukan antara kulit berminyak dan kulit kering.
Biasanya, orang dengan kulit wajah kombinasi, akan memiliki kulit wajah berminyak di T zone (zona T), yang terdiri dari dahi, hidung, dagu, dan kulit kering di area pipi.
Jenis kulit wajah kombinasi, biasanya timbul akibat beberapa faktor, baik itu faktor genetic, maupun faktor peningkatan hormon selama pubertas.
Untuk cara mengetahui kulit wajah kombinasi pun sangat mudah, yaitu:
- Menyentuh zona T wajah seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, apakah berminyak atau tidak
- Menyentuh area pipi, apakah kulit terasa kering dan kasar atau tidak.
Apabila dua hal tersebut kamu miliki, maka bisa dipastikan jenis kulit wajah kamu adalah kulit kombinasi.
Cara Merawat Kulit Wajah Sesuai Jenisnya
Jika cara mengetahui jenis kulit wajah sesuai jenisnya, sudah diulas lengkap di pembahasan sebelumnya, maka kali ini kamu akan mengetahui cara merawat semua jenis kulit wajah tersebut.
Sebab, perawatan untuk kulit wajah normal dengan kombinasi berbeda. Begitu pula dengan kulit wajah kering dan berminyak. Sehingga, memang dibutuhkan perawatan yang tepat dan sesuai dengan jenis kulit wajahnya.
Nah, agar kamu semakin mudah mengetahui cara merawat kulit wajah sesuai jenisnya, di bawah ini CekAja.com akan mengulas semua caranya secara lengkap sebagai berikut!
- Cara merawat kulit wajah normal, cukup dengan menggunakan sabun pembersih wajah dengan bahan kimia lembut, serta hindari menggosok wajah terlalu kasar. Usahakan selalu membersihkan wajah dengan air hangat, dan keringkan menggunakan handuk yang lembut.
- Cara merawat kulit wajah kering, cukup dengan menggunakan pembersih wajah dengan bahan yang mampu melembapkan kulit, dan hindari produk yang mengandung alkohol atau pewangi. Kemudian setelah wajah bersih, gunakan pelembap agar kulit tidak mudah kering.
- Cara merawat kulit wajah berminyak, cukup dengan rutin membersihkan wajah setiap dua kali sehari, menggunakan sabun muka yang mengandung gliserin. Setelah dibersihkan, kemudian pakai produk perawatan kulit dan kosmetik yang mengandung air, dan berlabel noncomedogenic.
- Cara merawat kulit wajah sensitif, yaitu dengan mengetahui terlebih dahulu pemicu alergi dan iritasi. Setelah itu, gunakan sabun muka berbahan lembut, dan bersihkan pakai air hangat. Kemudian, usahakan agar wajah tidak digosok terlalu kencang saat dibersihkan.
- Cara merawat kulit wajah kombinasi, yaitu dengan memakai produk pembersih dan pelembap, yang diformulasikan khusus untuk kulit wajah kombinasi, agar kadar minyak di zona T berkurang, dan pipi terasa lebih lembap.
(Baca Juga: Skin Care Korea Terbaik)
Nah, beberapa cara mengetahui jenis kulit wajah, beserta cara merawatnya sudah kamu ketahui dengan lengkap di pembahasan sebelumnya.
Dari semua informasi yang sudah kamu ketahui tersebut, kamu bisa mulai menganalisa dan memastikan apa jenis kulit wajahmu, untuk bisa mendapatkan perawatan wajah yang tepat.
Jika jenis kulit wajah sudah diketahui dengan jelas, maka selanjutnya kamu bisa langsung menentukan perawatan apa yang tepat dan sesuai dengan kondisi wajahmu.
Di sini, kamu bisa menentukan akan melakukan perawatan wajah di klinik kecantikan atau di rumah sakit.
Jika ingin di klinik kecantikan, maka sebisa mungkin pilih klinik kecantikan terbaik, yang sudah teruji kualitasnya.
Mungkin akan lebih memakan biaya, namun hal itu bukan masalah besar dan bisa diatasi dengan kartu kredit.
Sebab, kartu kredit seringkali memberikan promo menarik, yang dapat dinikmati para penggunanya, baik dalam bentuk diskon, cashback maupun rewards point.
Oleh karena itu, buat kamu yang belum memiliki kartu kredit, namun ingin mendapatkan semua promo menarik tersebut, yuk segera ajukan melalui CekAja.com.
Di sana, tersedia banyak produk kartu kredit, yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan kemampuan finansial.
Tidak hanya itu, proses pengajuannya pun sangat mudah, cepat dan aman, karena CekAja.com sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Jadi, tunggu apalagi? Yuk, ajukan kartu kredit terbaikmu sekarang juga, dan dapatkan segudang promo menariknya!