Pengajuan Kartu Kredit Citi Cash Back Card Secara Online, Minat?

Pengajuan Kartu Kredit Citi kini makin mudah karena bisa dilakukan secara online. Jadi kamu tak perlu repot datang dan antre di bank.

Nah, sebelum membahas lebih lanjut mengenai pengajuan kartu kredit Citi, mari terlebih dulu kita mengenal fitur dari kartu kredit tersebut, lewat pembahasan artikel di bawah ini.

(Baca Juga: 2 Cara Menaikkan Limit Kartu Kredit Citibank)

Fitur dan Manfaat Kartu Kredit Citi Cash Back Card

Kartu kredit Citi Cash Back Card adalah sebuah kartu yang diterbitkan khusus oleh Citibank, untuk nasabah yang doyan belanja sekaligus menginginkan keutungan berlimpah, seperti Cash Back di tiap transaksinya.

Kartu kredit Citi Cash Back Card sendiri memiliki tiga fitur unggulan, yang membuatnya banyak diminati oleh nasabah Citibank. Adapun tiga fitur Citi Cash Back Card, di antaranya:

1. Perhitungan 1% Cash Back untuk Semua Transaksi

Fitur utama dari kartu kredit Citi Cash Back Card sendiri adalah kartu kredit ini dilengkapi dengan fasilitas cash back, untuk tiap transaksi yang dilakukan. Menariknya lagi, fitur ini tersedia secara merata tanpa adanya ketentuan pembelanjaan minimum.

2. Cash Back Berlaku Selamanya

Selain itu, Citi Cash Back Card juga berlaku selamanya, di mana program cash back reguler dapat diakumulasi, dan ditukarkan untuk memotong tagihan bulanan pada bulan berikutnya, dalam kelipatan Rp100 ribu.

3. Tersedia Beragam Promo Menarik

Bukan Citi Cash Back Card namanya kalau tidak memberikan sederet keuntungan bagi pengguna setia mereka.

Nah, dengan memiliki kartu ini, nasabah juga bisa menikmati sederet promo menarik di merchant pilihan Citibank.

Promonya sendiri biasa berlangsung dalam jangka waktu yang cukup lama, bahkan tiap bulan selalu diperbarui.

Besaran Bunga dan Biaya Lainnya dari Citi Cash Back Card

Membahas fitur, tak lengkap rasanya jika tidak memaparkan tentang besaran bunga dan biaya lainnya dari kartu kredit Citi Cash Back Card. Dan adapun besaran bunga maupun biaya dari kartu kredit ini, yaitu:

  • Suku bunga pembelanjaan sebesar 2% per bulan.
  • Suku bunga pengambilan tunai sebesar 2% per bulan.
  • Biaya overlimit sebesar Rp250 ribu.
  • Denda keterlambatan maksimum sebesar Rp100 ribu.
  • Biaya pengambilan tunai sebesar 6% dari jumlah yang diambil atau minimum Rp1 ribu.
  • Iuran tahunan kartu utama sebesar Rp400 ribu dan iuran tahunan kartu tambahan sebesar Rp200 ribu.
  • Biaya penggantian kartu sebesar Rp50 ribu per kartu.
  • Bea materai atas lembar penagihan sebesar Rp10 ribu untuk nominal pembayaran di atas Rp5 juta dan Rp0 untuk pembiayaan sampai dengan Rp5 juta.
  • Biaya cetak lembar penagihan sebesar Rp25 ribu.

Cara Mengajukan Kartu Kredit Citibank secara Online via Situs Resmi

Cara mengajukan kartu kredit Citibank secara online yang pertama bisa melalui situs resmi mereka yaitu https://www.citibank.co.id/.

Untuk dapat mengakses situsnya, pastikan kamu telah tersambung ke jaringan internet dan gunakan smartphone atau lebih mudahnya memakai laptop.

Setelah itu, kamu bisa langsung mengikuti langkah-langkah pengajuan kartu kredit Citibank via situs resmi mereka berikut ini:

  • Akses laman resmi Citibank di Google
  • Pilih menu ‘Kartu Kredit’ dan klik fitur ‘Explore Your Citi Credit Cards’
  • Pilih jenis kartu kredit yang diinginkan
  • Klik ‘Apply Now’
  • Isi data diri sesuai dengan ketentuan di situs
  • Lengkapi dokumen yang diminta dan tunggu konfirmasi lebih lanjut dari pihak Citibank
  • Alternatif lain bisa kamu coba dengan menghubungi call center Citibank di nomor (021) 252-9999 dan (021) 3000-9999.

Cara Mengajukan Kartu Kredit Citibank secara Online via CekAja.com

Selanjutnya cara mengajukan kartu kredit Citibank secara online yang bisa kamu coba adalah melalui CekAja.com.

Sebagai informasi, CekAja.com merupakan perantara sekaligus layanan perbandingan untuk memudahkan masyarakat Indonesia yang ingin mengakses produk finansial sesuai dengan kebutuhannya.

Melalui CekAja, kamu tak hanya bisa apply kartu kredit saja, namun juga membandingkan dulu jenisnya sesuai dengan yang direkomendasikan CekAja, yaitu berdasarkan kebutuhan dan kondisi finansialmu.

Layanan CekAja ini sudah terbukti berkualitas, sebab terdaftar dan diawasi oleh OJK. Seluruh mitra yang bekerjasama dengan CekAja juga merupakan mitra besar yang pelayanannya tak perlu diragukan lagi.

Nah menyoal pengajuannya, kamu bisa mengikuti sederet cara mengajukan kartu kredit Citibank secara online via CekAja, di bawah ini:

  • Akses situs resmi CekAja.com
  • Lengkapi seluruh dokumen yang dibutuhkan
  • Pada halaman utama, pilih menu ‘Kartu Kredit-Semua Kartu Kredit-Kartu Kredit Terbaik’
  • Cari atau scroll hingga menemukan tabel kartu kredit Citibank dan pilih produk yang diinginkan.
  • Klik ‘Lengkapi aplikasi’ pada tabel kartu kredit Citibank yang dipilih untuk masuk ke proses pengajuan.
  • Isi data formulir selengkap-lengkapnya
  • Tunggu hingga data kamu diverifikasi oleh pihak CekAja
  • Jika pengajuan disetujui dan sesuai ketentuan, maka akan langsung diteruskan kepada pihak Citibank
  • Namun jika pengajuan ditolak, CekAja akan kembali merekomendasikanmu produk Citibank atau kartu kredit lainnya.

(Baca Juga: 8 Kartu Kredit Cashback Terbaik)

Tertarik Mengajukan? Langsung Kepoin di CekAja, Yuk!

Itu dia informasi mengenai pengajuan kartu kredit Citi Cash Back Card. Kalau kamu tertarik untuk mendapatkannya, kamu bisa apply lewat CekAja. 

CekAja siap bantuin kamu untuk memilih jenis kartu kredit Citibank yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Gimana, termasuk yang enggak ribet bukan? Jadi, tanpa berlama-lama lagi, yuk langsung saja lakukan pengajuan kartu kredit Citi di CekAja.com!