Cara Menggunakan SIPP Online, dari Registrasi hingga Cetak Laporan

Bisa memudahkan para karyawan dalam mengelola laporan mutasi data kepesertaan, aplikasi SIPP (Sistem Informasi Pelaporan Peserta), sudah mulai digunakan oleh banyak perusahaan di Indonesia.

Apakah kamu sudah tahu bagaimana cara menggunakan SIPP online? Kalau belum, yuk cari tahu di sini!

Cara Menggunakan SIPP Online, dari Registrasi hingga Cetak Laporan

Apa Itu SIPP Online?

Sebelum membahas cara menggunakan SIPP online, mari kita mengenal terlebih dahulu tentang aplikasi SIPP online berikut ini.

SIPP online merupakan sebuah aplikasi milik Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan, di mana berfungsi untuk mengelola data tenaga kerja peserta BPJS Ketenagakerjaan, yang sangat mudah diakses.

Berbeda dengan BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan merupakan sebuah perlindungan yang dibuat oleh pemerintah, yang dikhususkan untuk para pekerja, baik karyawan, wiraswasta, buruh, hingga profesional.

Nah, karena zaman sekarang teknologi sudah mulai canggih, dan bisa membuat segala hal jadi mudah, pemerintah akhirnya membuat aplikasi SIPP online.

Layanan ini dibuat untuk membantu sebuah perusahaan, dalam mengelola BPJS Ketenagakerjaan yang dimiliki para karyawan mereka.

(Baca Juga: Cara Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan)

Kelebihan Aplikasi SIPP Online BPJS Ketenagakerjaan

Sebelum mengetahui cara menggunakan SIPP online, sebaiknya cari tahu dulu apa yang menjadi kelebihan aplikasi ini. Hal tersebut dilakukan agar kamu tidak bingung saat menggunakannya nanti.

  • Karena bersifat online, sehingga mudah untuk digunakanan kapan saja dan di mana saja.
  • Tidak seperti ketika daftar langsung ke kantor cabang BPJS, di aplikasi ini kamu bisa melakukan pendaftaran kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan dengan cepat, selama dokumen persyaratan telah dipenuhi oleh peserta dan diupload oleh pengelola data tenaga kerja.
  • Aplikasi dibuat dengan sistem user friendly, sehingga bisa mempermudah bagian human resource untuk mengelola data karyawan yang didaftarkan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.
  • Jika memiliki kendala dalam mengelola data karyawan, kamu bisa langsung menghubungi customer care maupun relationship officer, di nomor 1500910.

Manfaat Aplikasi SIPP Online BPJS Ketenagakerjaan

  • Bisa menginput data baru, mengedit data atau update data, seperti profil tenaga kerja, hingga informasi anggota keluarga. Untuk penambahan nama baru, kamu bisa memilih secara individu atau massal.
  • Bisa digunakan untuk membuat laporan gaji dan monitoring iuran, hingga status pembayaran.
  • Bisa digunakan untuk melakukan pembayaran. Ada beberapa metode pembayaran yang bisa dipilih, mulai dari transfer lewat ATM, internet banking, hingga melalui minimarket.
  • SIPP online juga bisa mencegah adanya potensi kecurangan, karena SIPP online akan menampilkan data yang sudah tervalidasi. Misalnya ketika ada kegiatan pengambilan Jaminan Hari Tua (JHT) bodong, di mana karyawan seolah-olah keluar dari perusahaan dengan surat keterangan palsu agar JHT bisa dicairkan.

Sebelum menggunakan SIPP online, pastikan kamu terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan dulu ya.

Pasalnya, ketika masuk aplikasi, kamu akan mencantumkan NPP (Nomor Pendaftaran Perusahaan). Berikut cara menggunakan SIPP online, mulai dari registrasi hingga monitoring iuran.

Cara Menggunakan SIPP Online BPJS Ketenagakerjaan

Registrasi

Bagi kamu calon pendaftar, bisa langsung kunjungi situsnya di sipp.bpjsketenagakerjaan.go.id.

  1. Klik tombol Daftar Login untuk memasuki form pendaftaran.
  2. Isi Data Perusahaan dan Identitas Pengguna. Masukkan NPP (Nomor Pendaftaran Perusahaan) dan Divisi. Jika NPP terdaftar, maka otomatis Nama Perusahaan akan terisi, lalu klik Next.
  3. Muncul field Data User Login, lalu isi Email, Password, dan Ulangi Password. Klik Next.
  4. Lalu akan muncul Data User KPJ. Isi Data User KPJ yang berisi field tentang Nomor Peserta (KPJ), Nama Lengkap, Tanggal Lahir, dan Nomor Handphone. Kemudian klik Daftar.
  5. Verifikasi nomor handphone dan akan mengirimkan One Time Password (OTP) ke nomor handphone yang sudah dicantumkan.
  6. Selanjutnya pendaftar akan menerima email untuk aktivasi akun pada aplikasi SIPP. Proses registrasi pun selesai.

Setelah kamu melakukan pendaftaran, selanjutnya kamu bisa menggunakan berbagai macam menu dan fitur dari SIPP online.

Mulai dari cara tambah tenaga kerja, upload upah, upload tenaga kerja non aktif, hitung iuran, finalisasi, monitoring iuran, hingga laporan.

Cara Menggunakan Menu dan Fitur SIPP Online BPJS Ketenagakerjaan

1. Tambah Tenaga Kerja

  • Pertama klik menu tombol Tambah TK.
  • Lalu akan muncul pop up pilihan tambah tenaga kerja, Tambah Individu atau Tambah Massal (Upload). Kemudian klik Pilih.
  • Jika kamu klik Tambah Individu, maka aplikasi akan menampilkan pop up pilihan tenaga kerja sudah memiliki KPJ atau belum.
  • Selanjutnya jika kamu klik “Sudah”, maka akan muncul field untuk melakukan input KPJ untuk tenaga kerja yang akan didaftarkan. Kemudian klik Lanjut, apabila berhasil, maka aplikasi akan menampilkan pop up Berhasil.
  • Form Tenaga Kerja muncul untuk dilengkapi. Yang pertama harus dilengkapi adalah Profil Tenaga Kerja. Kemudian klik Lanjut.
  • Lakukan pengisian anggota keluarga apabila sudah memiliki istri maupun anak. Setelah selesai mengisi klik Simpan.
  • Aplikasi akan mengirimkan konfirmasi sesuai dengan data-data yang telah diisi. Apabila semua data sudah sesuai, selanjutnya klik Simpan dan aplikasi akan menampilkan pop up berhasil.
  • Untuk memastikan data terekam, kamu bisa kunjungi halaman utama lalu pilih LoV peserta baru. Maka aplikasi akan menampilkan data peserta baru yang sudah di input.
  • Jika kamu pilih menu Tambah Massal (Upload), maka aplikasi akan menampilkan form Upload Tenaga Kerja Baru. Untuk melakukan upload data tenaga kerja hal pertama yang harus dilakukan adalah klik Download Template.
  • Aplikasi akan men-download template dalam format excel yang di dalamnya berisi field data-data tenaga kerja baru.
  • Setelah itu, kamu bisa langsung melakukan upload file template tersebut dengan cara klik Choose File kemudian pilih nama template file yang sudah di-download. Lalu klik Upload.
  • Apabila salah, aplikasi akan menampilkan pop up gagal upload. Kemudian akan ditampilkan juga alasan kenapa terjadi gagal upload.
  • Setelah melakukan perbaikan pada file template, selanjutnya klik Upload Ulang. Aplikasi akan menampilkan kembali halaman untuk upload file.
  • Apabila data pada file template yang di-upload sudah benar maka akan muncul pop up berhasil.

2. Upload Upah

  • Pertama kamu klik menu Upload Upah.
  • Aplikasi akan menampilkan form Upload Upah Tenaga Kerja. Untuk melakukan upload data upah tenaga kerja hal pertama yang harus dilakukan adalah klik Download Template.
  • Aplikasi akan men-download template dalam format excel yang di dalamnya berisi field data-data upah tenaga kerja.
  • Setelah melakukan pengisian pada template yang sudah di-download, maka dapat melakukan upload file template tersebut dengan klik Choose File kemudian pilih nama template file yang sudah di-download. Lalu klik Upload.
  • Apabila data pada file template yang di-upload sudah benar maka akan muncul pop up berhasil.

3. Upload Tenaga Kerja Non Aktif

  • Pertama kamu klik menu Upload TK NA.
  • Aplikasi akan menampilkan form Upload Tenaga Kerja Non Aktif.
  • Untuk melakukan upload data upah tenaga kerja hal pertama yang harus dilakukan adalah klik Download Template.
  • Aplikasi akan men-download template dalam format excel yang di dalamnya berisi field data-data tenaga kerja non aktif
  • Setelah melakukan pengisian pada template yang sudah di-download, maka dapat melakukan upload file template tersebut dengan cara klik Choose File kemudian pilih nama template file yang sudah di-download. Lalu klik Upload.
  • Apabila data pada file template yang di-upload sudah benar, maka akan muncul pop up berhasil.

4. Hitung Iuran

  • Pertama kamu klik menu Hitung Iuran, kemudian ikuti langkah-langkah berikut ini.
  • Aplikasi akan langsung melakukan proses penghitungan iuran sesuai dengan data jumlah tenaga kerja serta upah perusahaan. Apabila semua data sudah sesuai, maka aplikasi akan menampilkan pop up berhasil.
  • Kemudian, akan ditampilkan data jumlah upah+rapel, iuran tenaga kerja, iuran perusahaan, dan jumlah totalnya.

5. Finalisasi

  • Ketika proses perhitungan iuran telah selesai, selanjutnya kamu klik menu Finalisasi.
  • Aplikasi akan menampilkan pop up Konfirmasi Finalisasi.\
  • Apabila semua uraian yang ada pada pop up tersebut sudah sesuai, maka klik Lanjut Pembayaran.
  • Aplikasi akan menampilkan kembali pop up untuk memastikan konfirmasi bahwa yakin untuk melakukan finalisasi tenaga kerja. Bila yakin maka klik Ya.
  • Setelah itu aplikasi akan menampilkan halaman Informasi Iuran Perusahaan. Pada halaman ini akan ditampilkan Kode Iuran, Nama Perusahaan, dan Bulan.
  • Iuran. Perusahaan bisa memilih akan menggunakan metode pembayaran melalui channel diinginkan.

6. Monitoring Iuran

Pada menu Monitoring Iuran, aplikasi akan menampilkan data iuran perusahaan dan data jumlah total iuran serta status pembayarannya.

7. Laporan

Nah, untuk menu Laporan, akan tersedia sejumlah opsi untuk mencetak laporan F1A (Tenaga Kerja Baru) hingga Perubahan Umur 56 Tahun. Untuk mencetak Laporan formulir terpilih, caranya adalah sebagai berikut:

  • Pertama kami klik menu Laporan
  • Pilih salah satu Laporan yang dinginkan: F1A (Tenaga Kerja Baru), F1B (Tenaga Kerja Keluar), F1B (Tenaga Kerja Keluar), F2A (Rincian Upah), F2 (Rincian Iuran), atau Perubahan Umur 56 Tahun, kemudian pilih tanggal lalu klik Download
  • Aplikasi akan menampilkan laporan yang dipilih dan tersedia opsi untuk men-download laporan terpilih tersebut

(Baca Juga: Cara Daftar Online BPJS Ketenagakerjaan)

Nah, itu dia beberapa informasi terkait SIPP online BPJS Ketenagakerjaan, yakni cara menggunakan SIPP online mulai dari cara registrasi calon peserta, menghitung iuran hingga mencetak laporan.

Nah, agar kamu mendapat kemudahan setiap transaksi pembayaran apapun, kamu bisa ajukan kartu kredit yang sesuai dengan kebutuhanmu. Berikut beberapa rekomendasi produknya.

Dengan kartu kreidt, proses pembayaran akan lebih mudah dan cepat. Yuk, bagi yang belum punya kartu kredit, ajukan segera kartu kredit pilihan kamu dengan mudah, hanya di CekAja.com!