4 Cara Cek Angsuran BFI Finance Termudah, Bisa Lewat HP

Menjadi lembaga pembiayaan yang banyak dipilih masyarakat, BFI Finance juga memberikan kemudahan bagi para kreditur untuk mengetahui cara cek angsuran BFI termudah, bahkan bisa lewat HP. 

4 Cara Cek Angsuran BFI Finance Termudah, Bisa Lewat HP

Terlebih, kini masyarakat Indonesia selalu ingin layanan yang serba cepat, seperti mengajukan pembiayaan, membayar angsuran, bahkan hingga mengecek angsuran pinjaman, yang diajukan. 

Adapun semua kemudahan itu, tercipta dari perkembangan teknologi yang semakin canggih. Sehingga memberikan kemudahan di banyak aspek, seperti dibidang keuangan seperti ini.

Sekilas Tentang BFI Finance

Bagi kamu yang belum tahu, jadi BFI Finance merupakan salah satu perusahaan pembiayaan terbesar di Indonesia, yang telah berdiri sejak 1982, dengan nama PT Manufacturers Hanover Leasing Indonesia.

BFI Finance menawarkan produk, salah satunya pinjaman berupa pembiayaan atau pendanaan. Produk BFI Finance ini juga sudah banyak dipilih masyarakat Indonesia, karena selain legal dan aman, pembiayaan di BFI juga punya banyak keunggulan.

Nah buat kamu yang sudah menjadi bagian dari nasabah BFI Finance, dan ingin mengetahui cara cek angsuran BFI termudah, bisa intip 4 cara berikut ini.

(Baca Juga: Ini Dia 4 Kelebihan Kredit Dengan Agunan dari BFI Finance, yang Harus Diketahui!)

Cara Cek Angsuran BFI Finance Secara Online dan Offline

Namun, sebelum cek angsuran BFI, penting untuk kamu dalam mempersiapkan beberapa hal, salah satunya adalah nomor kontrak angsuran.

Nomor angsuran ini adalah nomor yang penting, untuk melakukan cara cek angsuran BFI Finance. Tanpa nomor ini, kamu tidak akan bisa melakukan pengecekan, dan satu lagi adalah nomor ponsel kamu yang terdaftar di BFI Finance.

Jika sudah mempersiapkan kedua nomor penting ini, kamu bisa mulai melakukan cek angsuran BFI, dengan beberapa cara berikut ini:

1. Cara Cek Angsuran BFI di Kantor Cabang BFI Finance

Cara cek angsuran BFI pertama yakni langsung datang ke kantor cabang BFI Finance terdekat, dengan langkah berikut:

  • Datang ke kantor cabang (usahakan lebih awal)
  • Ambil antrian
  • Kunjungi layanan customer service BFI Finance
  • Tanyakan terkait angsuran kredit kamu
  • Sertakan beberapa dokumen yang dibutuhkan, seperti kedua nomor penting tadi
  • Nah, kamu akan langsung mengetahui secara detail perihal angsuranmu.

2. Cara Cek Angsuran BFI Melalui Situs Resmi BFI Finance

Cara cek angsuran BFI kedua adalah bisa langsung lakukan di situs resmi BFI Finance. Cara ini juga dinilai lebih praktis dan cepat, karena kamu hanya butuh ponsel dan jaringan internet, berikut langkahnya:

  • Buka Situs BFI Finance, melalui browser seperti Google di ponsel dengan mengetik link: www.bfi.co.id
  • Pilih ‘Cek Kontrak’ di bagian atas
  • Masukkan Nomor Kontrak
  • Informasi pinjaman akan ditampilkan, termasuk informasi terkait angsuran, mulai dari nominal angsuran, tenor, hingga bunga

3. Cara Cek Angsuran BFI Melalui Aplikasi Marketplace

Jika kamu malas untuk kembali ke browser, kamu juga bisa cara cek angsuran BFI melalui aplikasi Marketplace. Kok bisa? Marketplace apa saja?

Ya! Kamu bisa cek angsuran melalui aplikasi marketplace, contohnya seperti Shopee dan Tokopedia. Jadi, kamu hanya tinggal klik aplikasi Marketplace yang sudah diunduh, tanpa harus mencari alamat situs di browser. Berikut langkahnya:

  • Pertama klik aplikasi Marketplace yang kamu punya atau unduh, misalnya Shopee di ponsel kamu
  • Lalu klik menu “Pulsa, Tagihan & Tiket”
  • Lalu pilih “ Angsuran Kredit”
  • Pilih klik BFI Finance
  • Masukan nomor kontrak milikmu
  • Klik “Proses”
  • Setelah itu, akan muncul informasi terkait angsuran milik kamu

4 .Cara Cek Angsuran BFI Melalui Layanan Call Center

Cara cek angsuran BFI yang terakhir ini, bisa dilakukan bagi kamu yang mungkin kurang melek teknologi, seperti orang tua yang tidak bisa menggunakan internet. Nah, kamu bisa tetap mengecek angsuran BFI kamu dengan mudah, dengan menghubungi langsung call center dari BFI Finance.

Untuk nomor call center atau customer care-nya BFI Finance adalah 1500018. Selanjutnya, pihak customer service biasanya akan meminta nomor kontrak BFI kamu, dan tinggal sebutkan saja. Setelah itu, customer service pun akan memberikan informasi lengkap terkait angsurannya.

(Baca Juga: Mengenal Kredit Dengan Agunan, Pemberi Pinjaman Dana!)

Nah, itu dia beberapa cara cek angsuran BFI termudah, bahkan bisa lewat HP dimana saja dan kapan saja.

Buat kamu yang ingin mengajukan pinjaman berupa pembiayaan atau pendanaan di BFI Finance, baik untuk kebutuhan bisnis atau kebutuhan lainnya, bisa ajukan melalui CekAja.com, agar lebih mudah.

Ajukan Produk BFI Mudah Melalui CekAja.com!

Kamu bisa langsung klik banner di bawah ini, untuk proses pengajuan cepat dan praktis melalui CekAja.com!

BFI Finance sendiri memiliki tiga jenis pembiayaan, diantaranya pembiayaan modal kerja termasuk investasi dan multiguna, pembiayaan sales leaseback, serta pembiayaan tanpa agunan.

Untuk produk yang tersedia adalah KDA atau kredit dengan agunan, khususnya dengan agunan atau jaminan BPKB Motor, Mobil, dan SHM/Ruko.

Terlebih, semua produk yang bekerjasama dengan CekAja.com, sudah terdaftar Otoritas Jasa Keuangan, sehingga sudah dipastikan aman dan legal.

Temukan juga produk pinjaman berupa pembiayaan lainnya di CekAja.com, dengan mengunjungi situsnya!