15 Daftar Bumbu Dapur Khas Indonesia Beserta Manfaatnya!

Buat kamu yang merasa orang Indonesia, pasti tahu dong daftar bumbu dapur khas Indonesia, yang banyak digunakan untuk menambah cita rasa masakan, sekaligus untuk pengobatan.

15 Daftar Bumbu Dapur Khas Indonesia Beserta Manfaatnya!

Bahkan, saking banyaknya bumbu dapur alias rempah-rempah Indonesia, negara lain pun ikut iri dengan kekayaan hasil bumi kita.

Jadi, jangan sampai kamu tidak tahu daftar bumbu dapur khas Indonesia, beserta manfaat yang ada di dalamnya.

Pasalnya, daftar bumbu dapur khas Indonesia ini, juga wajib ada di laci dapur kamu. Karena, masakan tanpa bumbu-bumbu dapur ini, hasilnya akan sangat berbeda.

Selain untuk menambah cita rasa dan aroma masakan, bumbu-bumbu dapur ini, juga bisa disulap menjadi ramuan obat tradisional.

Adapun tentunya, bisa bermanfaat untuk mengobati dan mencegah berbagai macam penyakit.

(Baca Juga: Mengecilkan Perut Buncit Dengan Bumbu Dapur)

Nah, buat kamu yang belum tahu, berikut kami rangkum daftar bumbu dapur khas Indonesia, yang wajib diketahui beserta manfaatnya.

15 Daftar Bumbu Dapur Khas Indonesia

1. Jahe

Daftar bumbu dapur khas Indonesia yang pertama dan wajib punya adalah jahe atau ginger.

Tidak hanya digunakan untuk bumbu dapur, jahe juga sering digunakan sebagai bahan pengobatan tradisional, khususnya jahe merah.

Biasanya, jahe digunakan untuk berbagai masakan, untuk menciptakan rasa pedas dan hangat. Aroma jahe pun sangat khas, apalagi jika digeprek lalu di masak.

Jahe juga sangat mudah ditemukan, di pasar tradisional, maupun di supermarket. Selain itu, harganya juga cukup terjangkau.

Manfaat jahe sebagai obat: Meringankan rasa sakit, masuk angin, mual, melancarkan sistem pernapasan hingga pencernaan.

2. Kunyit

Selain jahe sebagai bahan dapur paling penting, kunyit juga masuk ke dalam daftar bahan dapur khas Indonesia yang wajib dimiliki.

Kunyit atau tumeric merupakan bumbu dapur yang sering digunakan untuk memasak, maupun dijadikan obat tradisional.

Untuk masakan, kunyit paling sering digunakan untuk masakan yang bisa menciptakan warna kuning, seperti soto, kari, rendang.

Selain bisa menciptakan warna kuning yang unik dan alami, cita rasa pada kunyit juga sangat khas, dan tentunya bisa sekaligus bermanfaat bagi kesehatan.

Pasalnya, kunyit dipercaya bisa mengobati dan mencegah banyak penyakit. Kunyit bisa dikonsumsi dengan cara meminum perasan airnya, sebagai jamu.

Manfaat kunyit sebagai obat: Sebagai antibiotik alami, penyakit pencernaan, meredakan peradangan, mencegah penyakit kanker, dan lain-lain.

3. Lengkuas

Masih tergolong dalam umbi batang, lengkuas juga masuk ke dalam daftar bumbu dapur khas Indonesia, yang wajib dimiliki dan memiliki banyak manfaat.

Lengkuas atau galangal, memiliki ciri khas berwarna merah muda pada kulitnya, dan berwarna putih pada bagian dalamnya.

Buat kamu yang hobi makan rendang, mungkin sering tertipu dengan rempah yang satu ini bukan?

Karena lengkuas, biasa dimasak dengan ukuran bonggolan, sehingga sering menyaru seperti daging, hehe.

Tidak hanya rendang, lengkuas juga menjadi bumbu penting pada masakan soto, kari, hingga sayur asem. Karena tanpanya, masakan jadi kurang nikmat.

Lengkuas juga sangat mudah ditemukan di pasar tradisional hingga supermarket. Bahkan, kini lengkuas juga dijual dalam bentuk bubuk, agar memasak lebih praktis.

Selain sebagai bumbu dapur, lengkuas juga memiliki manfaat yang luar biasa untuk kesehatan.

Manfaat lengkuas sebagai obat: Untuk mencegah kanker, menghentikan diare, meringankan asma, mengobati luka bakar, dan lainnya.

4. Kemiri

Berbentuk seperti kacang hazelnut, daftar bumbu dapur khas Indonesia yang satu ini, biasa digunakan sebagai bumbu uleg, yakni kemiri.

Kemiri biasa digunakan pada masakan soto ayam, soto betawi, laksa, sop ayam, dan masakan lainnya.

Kemiri atau candlenuts, memiliki aroma yang khas dan wangi, apalagi ketika dibakar. Ketika dibakar, kemiri akan mengeluarkan minyak, yang memiliki manfaat luar biasa.

Sudah menjadi ramuan turun temurun, minyak kemiri, dipercaya untuk berbagai macam perawatan rambut.

Sama seperti lengkuas, kemiri juga tersedia juga dalam bentuk bubuk untuk memasak, dan bentuk minyak untuk perawatan rambut.

Manfaat kemiri sebagai obat: Menyuburkan rambut, menghitamkan rambut, menguatkan rambut, dan lainnya.

5. Temu Kunci

Daftar bumbu dapur khas Indonesia, yang juga tak kalah dibutuhkan untuk memasak, masakan Indonesia adalah temu kunci.

Temu kunci biasa digunakan untuk memasak sayur bening, karena bisa menciptakan aroma dan rasa yang sangat khas.

Rempah-rempah ini berbentuk meruncing dan panjang, dan memiliki mata inti jika dipotong. Jadi, sangat mudah untuk membedakannya dengan rempah lainnya.

Selain untuk memasak, temu kunci juga berkhasiat untuk mengobati dan mencegah berbagai penyakit.

Manfaat temu kunci sebagai obat: Mengatasi gangguan pencernaan, kaya antioksidan, antibakteri, mengatasi gangguan gigi dan mulut, dan masih banyak lagi.

6. Merica

Merica atau bisa juga disebut lada, merupakan daftar bumbu dapur khas Indonesia yang wajib punya.

Merica atau Piper nigrum memiliki dua jenis yakni merica putih dan merica hitam, yang sama-sama memiliki kandungan hampir sama.

Di antaranya kandungan kimia, minyak lada, minyak lemak, dan pati. Ciri-ciri merica juga memiliki sedikit rasa pahit dan pedas.

Merica juga sangat penting dimiliki untuk kepentingan memasak, apapun masakannya. Bahkan, ketika kamu ingin menggoreng telur mata sapi sekalipun.

Tidak hanya untuk memasak, merica juga memiliki manfaat untuk kesehatan, yang sudah dikenal sejak puluhan abad lalu.

Manfaat merica sebagai obat: Sebagai antipiretik, mengobati asam urat, menghilangkan bekas jerawat, meredakan hidung tersumbat, dan lainnya.

7. Ketumbar

Sering tertukar karena serupa dengan merica, ketumbar memiliki bentuk yang lebih kecil dan bergaris di permukaannya.

Ketumbar juga masuk ke dalam daftar bumbu dapur khas Indonesia yang wajib dimiliki loh.

Karena, ketumbar banyak dibutuhkan pada resep-resep masakan Indonesia. Seperti untuk menggoreng ayam, tempe, tahu, ikan dan lainnya.

Ketumbar juga memiliki aroma yang lebih wangi. Ketumbar juga kini tersedia dalam bentuk bubuk, sehingga lebih mudah untuk mengaplikasikan ke masakan.

Manfaat ketumbar: Menurunkan kadar gula darah, meringankan peradangan, menyehatkan sistem pencernaan, hingga menambah nafsu makan.

8. Cengkeh

Memiliki aroma khas, cengkat juga termasuk dalam daftar bumbu dapur khas Indonesia, yang tidak boleh terlewatkan.

Biasa digunakan pada jenis masakan berkuah, seperti sup, cengkeh akan memberikan aroma dan rasa yang lebih nikmat.

Tidak hanya untuk masakan sehari-hari, cengkeh juga sering digunakan untuk hiasan kue nastar, meski tidak untuk dimakan.

Kini cengkeh juga sudah tersedia dalam bentuk bubuk, agar bisa menjadi campuran yang lebih nikmat di masakan atau minuman.

Manfaat cengkeh sebagai obat: Untuk meningkatkan imun tubuh, membunuh bakteri, mengatasi sakit gigi, meredakan nyeri, mencegah rambut rontok, dan lain-lain.

9. Biji Pala

Memiliki wangi yang tidak bisa dikalahkan oleh rempah lainnya, biji pala, juga penting masuk dalam daftar bumbu dapur khas Indonesia yang wajib ada.

Bagian buah pala biasa digunakan untuk manisan, dan memiliki biji yang bisa dijadikan bumbu dapur, paling beraroma.

Bahkan, saking bermanfaatnya rempah yang satu ini, bangsa Eropa ingin menguasai hasil bumi Indonesia termasuk pala, ketika dijajah dulu.

Pala biasanya digunakan untuk berbagai masakan khas Indonesia, dengan cara dipotong, digeprek, dan diparut bagian tengahnya.

Manfaat biji pala: Mencegah kanker, menurunkan kadar gula darah, mengobati insomnia, meredakan nyeri dan lainnya.

10. Serai

Serai, sereh, atau lemongrass, merupakan salah satu bumbu dapur yang juga tak kalah penting, memberikan kenikmatan pada masakan, khas Indonesia.

Sebut saja, seperti ketika kamu membuat nasi uduk. Serai menjadi salah satu komponen bumbu yang wajib dimasukan.

Sereh akan menghasilkan wangi serta rasa yang khas, pada nasi dan membuatnya lezat meski dimakan tanpa lauk.

Tidak hanya untuk masakan, serai juga bisa digunakan untuk penambah rasa dan aroma di minuman, serta bisa bermanfaat untuk kesehatan juga.

Manfaat serai: Menurunkan kolesterol, mengobati arthritis, menurunkan tekanan darah, sebagai anti inflamasi, anti septik, dan manfaat lainnya.

11. Daun Salam

Jangan salah, meski hanya selembar daun, bumbu dapur khas Indonesia yakni daun salam ini, juga sangat berpengaruh terhadap rasa dan aroma masakan kamu loh.

(Baca Juga: Obat Alami Untuk Menangkal Virus Corona, dari Rempah)

Di Indonesia sendiri, pohon salam dengan sangat mudah ditemui. Untuk penggunaannya sendiri, daun salam bisa digunakan baik dalam bentuk masih segar, maupun kering.

Namun, banyak yang bilang justru yang kering jauh lebih memberikan aroma dan rasa yang nikmat.

Daun salam biasa digunakan dalam masakan seperti sayur asem, rendang, semur, dan masakan khas Indonesia lainnya.

Manfaat daun salam: Bisa mengurangi gejala diabetes, hingga penyakit jantung.

12. Kencur

Siapa di sini yang doyan makan seblak? Tahukah kamu, tanpa kencur, seblak tidak akan seenak itu. Sehingga, kencur juga masuk dalam, daftar bumbu dapur khas Indonesia yang wajib dimiliki.

Untuk penggunaanya, kencur biasa diulek, atau diparut, untuk dimasukan ke dalam masakkan. Kencur juga saat ini sudah tersedia dalam bentuk bubuk, yang praktis.

Manfaat kencur: Sebagai obat radang tenggorokan, dan masalah saluran pernapasan lain, hingga meredakan peradangan di kulit.

13. Kayu Manis

Daftar bumbu dapur khas Indonesia yang juga tak kalah penting dimiliki, adalah kayu manis, atau cinnamon.

Selain untuk masakan sehari-hari, kayu manis juga sering digunakan sebagai tambahan kue dan minuman.

Kayu manis akan dihaluskan, kemudian dicampur ke adonan, sehingga bisa menghasilkan rasa dan aroma kue yang tentunya sangat khas.

Manfaat kayu manis: Kaya antioksidan, memperlancar sirkulasi darah, menjaga kadar gula darah.

Namun, dalam penggunaannya, kayu manis tidak oleh terlalu banyak, karena bisa mempengaruhi kesehatan.

Hal tersebut dikarenakan, kayu manis memiliki kandungan coumarin.

14. Daun Jeruk purut

Selain daun salam, daun jeruk purut juga sangat dibutuhkan untuk mempernikmat masakan, khas Indonesia.

Biasanya, daun jeruk sering digunakan untuk memasak masakan seperti ikan, daging, ayam, seafood, dan masakan yang menghasilkan amis lainnya.

Dengan menggunakan daun jeruk, amis yang ada pada masakan tersebut, bisa hilang dan wangi.

Manfaat daun jeruk purut: Mencegah bakteri, mengatasi bau mulut, meredakan influenza, dan lainnya.

15. Asam Jawa

Daftar bumbu dapur khas Indonesia yang berikutnya adalah asam jawa atau tamarin, yang sering dijumpai pada sayur asem.

Asam jawa sendiri memang sering digunakan untuk menciptakan rasa asam alami, pada masakan. Sehingga, bisa mengurangi penggunaan cuka.

Cara menggunakannya, asam jawa bisa direndam dengan air panas, lalu diremas-remas, hingga dagingnya lepas.

Selain untuk masakan, asam jawa juga sangat bermanfaat untuk kesehatan, dan bisa dijadikan minuman tradisional, yang nikmat.

Manfaat asam jawa: Memperlancar sistem pencernaan, menjaga kesehatan jantung, mengontrol kadar gula darah, membantu melindungi hati, dan bantu menurunkan berat badan.

Nah, itu dia sederet daftar bumbu dapur khas Indonesia, yang wajib dimiliki dan wajib diketahui, terutama bagi para ibu rumah tangga.

Sehingga, ketika kamu ingin memasak, kamu sudah tahu perbedaan antara bumbu yang satu dengan yang lainnya, beserta kegunaannya.

Adapun, bumbu dapur tersebut juga bisa dijadikan ramuan herbal, ketika kondisi kesehatan sedan drop. Jadi, jangan dulu buru-buru minum obat dokter, dan cobalah yang alami dulu.

Berbagai bumbu dapur tersebut, nyatanya juga memiliki banyak manfaat, selain untuk memasak, terlebih untuk kesehatan.

Bahkan, kini bumbu-bumbu dapur tersebut dijual online, untuk memudahkan para ibu rumah tangga, di banyak website penjual sayur online.

Sebut saja seperti Sayurbox, Tanihub, Brambang, dan masih banyak lagi. BIar lebih praktis, kamu juga berbelanja di penjual sayur online menggunakan kartu kredit loh.

Pasalnya selain praktis, melakukan pembelian berbagai macam bumbu dapur menggunakan kartu kredit, bisa lebih menguntungkan.

Karena, kamu bisa berkesempatan mendapatkan promo menarik, seperti diskon, cashback, hingga, rewards.

Ajukan Kartu Kredit Terbaik Pilihanmu Hanya di CekAja.com

Mengapa di Di CekAja.com? Karena, kamu bisa dengan mudah, mengajukan kartu kredit melalui CekAja.com, secara online.

CekAja.com juga menyediakan banyak kartu kredit terbaik, dari berbagai bank ternama di Indonesia.

Selain itu, kamu juga dengan mudah membandingkan produk kartu kredit yang satu dengan kartu kredit yang lainnya.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera ajukan kartu kredit terbaik pilihanmu, hanya di CekAja.com, dan beli semua kebutuhan bumbu masak dengan mudah dan praktis.