Kiat Bagi Karyawan Baru Dapatkan Pinjaman KTA
2 menit membacaBagi Anda yang merupakan seorang karyawan baru, pastinya sangat sulit mendapatkan pinjaman perbankan.
Sebab, pihak bank tidak akan mengambil risiko dengan memberikan pinjaman kepada karyawan baru.
Karena, bisa saja karyawan dipecat dan tidak membayar pinjaman yang telah diajukan.
Meski begitu, jangan berkecil hati. Pasalnya, banyak cara agar karyawan baru tetap mendapatkan pinjaman. Salah satu pinjaman yang bisa diakses karyawan baru adalah Kredit Tanpa Agunan (KTA).
Dengan KTA, karyawan baru bisa mendapatkan pinjaman tanpa harus mengeluarkan jaminan. Nah berikut, kiat untuk mendapatkan pinjaman KTA untuk karyawan baru.
Memiliki kartu kredit
Anda sebagai karyawan baru harus memiliki kartu kredit terlebih dahulu. Karena, kartu kredit sering menjadi salah satu syarat untuk mengajukan pinjaman KTA. Jika belum memiliki kartu kredit, maka cepatlah mengajukan kartu kredit. Apalagi, saat ini untuk memiliki kartu kredit sangat gampang yaitu bisa mengajukan secara online.
Membayar cicilan kartu kredit secara teratur
Jangan lupa membayar cicilan setelah menggunakan kartu kredit. Dan usahakan, membayar cicilan kartu kredit secara teratur. Hal ini dapat memengaruhi riwayat kredit Anda. Karena, untuk mendapatkan pinjaman KTA, perbankan akan melihat riwayat kredit Anda.
Jika sering terlambat untuk membayar kartu kredit, maka kecil kesempatan Anda sebagai karyawan baru mendapatkan pinjaman KTA. Anda bisa membuat pemberitahuan tenggat waktu pembayaran cicilan di ponsel. Sehingga, Anda tidak lupa membayar cicilan kartu kredit.
(Baca juga: Mengetahui BI Checking Sebelum Melakukan Pinjaman)
Raih limit kartu kredit yang tinggi
Usahakan Anda meraih limit kartu kredit dengan nilai yang tinggi. Karena, jika Anda mendapatkan limit yang tinggi, berarti riwayat kredit Anda telah bagus. Limit yang tinggi bisa diberikan, jika Anda membayar cicilan tepat waktu.
Dengan kinerja kredit dan limit yang tinggi, peluang Anda mendapatkan pinjaman KTA besar. Sehingga, status karyawan baru tidak menjadi halangan Anda mendapatkan pinjaman perbankan.
Pergunakan pinjaman untuk hal produktif
Usahakan alasan pengajuan pinjaman KTA Anda untuk hal produktif, seperti membuka usaha. Karena, dengan alasan tersebut perbankan tidak akan berpikir panjang lagi untuk menerima pengajuan kredit Anda.
Selain itu, dengan alasan itu perbankan melihat ke depannya Anda akan bisa membayar cicilan pinjaman KTA. Karena, Anda akan memiliki pendapatan tambahan yang nantinya akan mencegah terjadinya tunggakan saat pembayaran KTA.
Setelah Anda mengikuti kiat-kiat tersebut dan telah mantap, maka tunggu apa lagi ajukanlah pinjaman KTA. Dengan kiat-kiat itu diharapkan, status karyawan baru Anda tidak akan jadi penghalang Anda mendapatkan pinjaman.
Namun, bagi Anda yang memiliki keterbatasan waktu, maka Anda bisa mengajukan KTA secara online. Dengan mengajukan secara online, prosesnya terbilang lebih mudah dan cepat.
Apalagi, sekarang banyak platform yang menyediakan pengajuan KTA online. Salah satunya adalah CekAja.com. E-commerce finansial nomor satu di Indonesia ini menyediakan produk KTA dari berbagai bank.
Selain itu, terdapat fitur kalkulator yang bisa Anda manfaatkan untuk mendapatkan cicilan ringan dan bunga yang rendah. Nah, yuk mulai dari sekarang ajukan KTA di CekAja.com!