Pentingnya Dana Kesehatan dan Tips Menyiapkannya!

Kondisi pandemi beberapa tahun terakhir menyadarkan kita soal pentingnya memperhatikan kesehatan dan menjadikannya salah satu prioritas. 

Pentingnya Dana Kesehatan dan Tips Menyiapkannya!

Terlebih dengan meningkatnya biaya pengobatan, pentingnya dana kesehatan kini menjadi hal yang harus dipersiapkan untuk menghindari kesulitan keuangan. 

Melindungi kesehatanmu dan keluarga akan menjadi prioritas utama jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Untungnya, ada langkah-langkah yang bisa kamu ambil sekarang untuk mempersiapkannya. 

Salah satunya adalah dengan menyiapkan dana kesehatan yang bisa kamu gunakan dalam kondisi darurat. Bagaimana cara mengumpulkannya? Simak tips berikut ini.

Tips Menyiapkan Dana Kesehatan

Dana kesehatan memiliki fungsi utama untuk melindungimu dari risiko kesulitan finansial jika di masa depan kamu mengalami gangguan kesehatan.  Sebab itu, pentingnya dana kesehatan sudah seharusnya disadari oleh banyak orang. 

Ketika kita sudah tahu apa pentingnya dana kesehatan, maka kamu harus mempersiapkan dana tersebut sesegera mungkin. Berikut tips yang bisa kamu terapkan untuk menyisihkan dana kesehatan.

1. Tentukan Jumlah yang Dapat Kamu Sisihkan

Pertama-tama, kamu harus bisa memperhitungkan berapa banyak uang yang kamu hasilkan dan tentukan jumlah yang dapat kamu sisihkan untuk dana darurat kesehatan. 

Rajin-rajinlah mengumpulkan dana kesehatan hingga mencapai jumlah yang setara dengan gaji minimal enam bulan. 

(Baca Juga: Kesehatan Milenial: Apa Saja Ancaman Penyakit dan Tips untuk Menghindarinya?)

2. Bayar Hutang

Akan sangat ideal jika kamu bisa mulai ‘bersih secara finansial’ saat mengumpulkan dana darurat. Ini akan membantumu menyisihkan uang tanpa mengabaikan kewajiban keuangan lainnya. 

Pastikan bahwa sebagian dari penghasilanmu juga akan digunakan untuk membayar hutangmu secara teratur. 

Selain fakta bahwa itu adalah hal yang benar untuk dilakukan, itu juga akan memungkinkanmu untuk fokus membangun dana kesehatan dengan mantap.

3. Kelola Penghasilan Tambahan

Pada saat-saat ketika kamu mendapat penghasilan lebih dari biasanya per bulan, seperti saat menerima bonus atau mendapatkan kenaikan gaji, pertahankan sikap yang memprioritaskan tabungan daripada pemborosan. 

Menghasilkan pendapatan lebih dari biasanya adalah kesempatan untuk meningkatkan dana darurat kesehatanmu. Pentingnya dana kesehatan ini akan sangat terasa ketika suatu saat kamu membutuhkannya.

4. Jangan Berhenti Mengumpulkan Dana Kesehatan

Setelah kamu mencapai jumlah yang diinginkan untuk dana kesehatanmu, jangan berhenti mendanai. Semakin banyak uang yang kamu miliki, semakin besar keamanan finansial dan ketenangan pikiran yang akan kamu dapatkan. 

Kamu juga harus ingat bahwa biaya pengobatan, tagihan rumah sakit, dan biaya obat-obatan akan naik dari waktu ke waktu. Jadi jangan sampai berhenti mengumpulkan dana kesehatan.

5. Isi Ulang

Setelah keadaan darurat menimpamu dan kamu telah menghabiskan sebagian dari dana kesehatan, ‘isi ulang’ atau kumpulkan lagi sesegera mungkin. 

Isi ulang dengan cara yang sama ketika kamu baru mulai menabung. Ketidakpastian datang dalam berbagai bentuk dan kamu tidak boleh terjebak tidak siap untuk menangani krisis apa pun yang menghadangmu.

(Baca Juga: 6 Tabungan Syariah Terbaik di Indonesia, Buat Kamu yang Takut Riba)

Nah itu dia pentingnya dana kesehatan untuk melindungimu dari kesulitan finansial di masa depan. Kamu juga sudah tahu tips menyiapkannya.

Jadi, jangan tunda lagi untuk menyiapkan dana kesehatan sesegera mungkin. Kamu bahkan bisa siapkan satu tabungan khusus untuk menyimpan dana kesehatanmu.

Kamu bisa buka tabungan yang paling cocok digunakan untuk menyimpan dana kesehatan. Misalnya beberapa produk tabungan berikut ini.

Kamu bisa ajukan dengan mudah dan cepat hanya di CekAja.com! Prosesnya juga tidak ribet karena bisa dilakukan secara online.

Tunggu apalagi? Ajukan di CekAja.com sekarang juga!