Pinjaman Dana Darurat dari KTA Commonwealth Sebagai Tambahan Dana

KTA Dari Commonwealth Bank Alternatif Tambahan Dana di Tengah Masa Pandemi Covid-19

pinjaman dana darurat dari KTA commonwealth

Penyebaran virus korona yang sudah menjangkiti lebih dari 1,2 juta orang di 200 negara memang menimbulkan ketidakpastian dan juga masalah pada perekonomian. Banyak perusahaan yang kesulitan. Sehingga terpaksa harus memangkas gaji karyawannya, atau bahkan melakukan pemutusan hubungan kerja.

Apabila kamu merupakan salah satu orang yang terdampak akibat penyebaran virus korona yang memiliki nama resmi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) ini dan membutuhkan tambahan pembiayaan untuk berbagai keperluan, maka mengajukan Kredit Tanpa Agunan (KTA) bisa menjadi salah satu solusi.

Apabila kamu bingung ingin mengajukan KTA di mana, KTA dari Commonwealth Bank bisa menjadi alternatif. Sehingga bisa membantu mengurangi beban finansial yang kemudian kamu bisa mencicil KTA tersebut sesuai dengan jumlah dan tenor yang kamu ajukan.

Keunggulan dari KTA Commonwealth Bank

Commonwealth Bank memiliki produk KTA yang bernama KTA TymeDigital. Yang merupakan produk kredit tanpa agunan yang diberikan kepada perorangan untuk keperluan pribadi. Seperti biaya pendidikan, biaya kesehatan, pernikahan, renovasi rumah, liburan, modal usaha, ataupun kebutuhan lainnya.

Kamu bisa memanfaatkan produk ini untuk mulai merintis usaha baru. Sehingga kamu bisa menjadi wirausaha nantinya dan apabila mampu berkembang, justru bisa menciptakan lapangan pekerjaan. Sehingga apabila ada masalah pada pekerjaan utama, sudah ada sumber penghasilan lain dari usaha yang dirintis tersebut.

KTA TymeDigital bisa memberikan pinjaman dana mulai dari Rp10 huta hingga Rp30 juta dengan kelipatan Rp1 juta serta memberikan durasi pinjaman selama 12 atau 18 bulan.

Keuntungan dari mengajukan KTA TymeDigital ini adalah tidak ada biaya administrasi ataupun provinsi yang dibebankan kepada debitur. Selain itu, proses pengajuannya juga bisa dilakukan di manapun dan kapanpun hanya dengan e-KTP saja.

Persyaratan pengajuan KTA TymeDigital

Untuk bisa mengajukan KTA TymeDigital, kamu harus berusia 21 hingga 55 tahun pada saat masa akhir kredit. Serta berstatus sebagai karyawan dengan penghasilan bersih minimal Rp3,5 juta per bulan serta merupakan warga negara Indonesia.

Dokumen yang diperlukan untuk mengajukan KTA ini adalah e-KTP dan NPWP saja. Produk ini bisa diakses oleh siapapun yang berdomisili di Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Badung, Denpasar, Medan, dan Palembang.

Proses pengajuan KTA TymeDigital

Proses pengajuan KTA TymeDigital bisa dilakukan melalui website mitra yang sudah bekerja sama dengan Commonwealth Bank (CommBank). Kamu bisa menghubungi call CommBank di 1500030 untuk mengetahu mitra yang sudah bekerja sama dengan bank untuk pengajuan KTA.

Satu hal yang perlu diketahui adalah CommBank tidak pernah melakukan pemasaran melalui media komunikasi pribadi sales person.

Setelah mengajukan proses KTA melalui mitra bank, kamu akan mendapatkan sms berisi link dari CommBank. Yang kemudian bisa diklik link KTA TymeDigital dari sms yang telah dikirimkan tersebut atas nama pengirim CommBank.

Kemudian, kink tersebut akan mengarahkan kamu ke tahap selanjutnya untuk mengisi data-data aplikasi di website KTA TymeDigital.

Apabila dalam waktu 3 hari kerja belum mendapatkan SMS, kamu bisa menghubungi kembali Call CommBank 1500030 atau melalui email customercare@commbank.co.id.

Selanjutnya, setelah kamu melakukan pengisian aplikasi pada link KTA TymeDigital website dengan lengkap, kamu akan mendapatkan hasil keputusan pengajuan pinjaman secara langsung yang akan ditampilkan di link KTA TymeDigitla dan juga akan dikirimkan melalui email yang sudah kamu daftarkan melalui e-form sebelumnya.

Namun, apabila pengajuan KTA kamu tidak disetujui, kamu bisa mengajukan kembali setelah 90 hari dari hasil pengajuan yang telah disetujui.

Setelah proses pengajuan disetujui, kamu perlu melakukan proses verifikasi pinjaman tahap akhir melalui CommBank e-Kiosk yang berada di cabang Bank Commonwealth mana pun dengan membawa dokumen e-KTP dan NPWP.

(Baca Juga: Perlukah Pinjaman Dana Darurat? Alasan Kamu Harus Punya Dana Darurat)

Jika proses verifikasi pinjaman tersebut berhasil, maka dilanjutkan dengan proses pembukaan rekening Commonwealth Bank (untuk nasabah baru) pada CommBank e-Kiosk yang berada di Cabang Bank Commonwealth.

Waktu yang dianjurkan untuk menyelesaikan proses verifikasi pinjaman di mesin CommBank e-Kiosk adalah dari pukul 08.00 hingga 15.30 waktu setempat atau disesuaikan dengan jam operasional Cabang Bank Commonwealth yang akan dikunjungi.

Verifikasi pinjaman KTA TymeDigital dan pembukaan rekening hanya dapat dilakukan pada Commbank e-Kiosk yang berada di Cabang Bank Commonwealth.

CommBank e-Kiosk adalah mesin untuk proses verifikasi data dan pembukaan rekening Commonwealth Bank secara digital.

Kemudian, apabila proses verifikasi di CommBank e-Kiosk Cabang Bank Commonwealth berhasil dan selesai dilakukan sebelum pukul 15.30 WIB, pencairan dana pinjaman KTA TymeDigital, akan dikreditkan ke rekening Commonwealth Bank kamu dihari yang sama.

Jika proses verifikasi di CommBank e-Kiosk Cabang Bank Commonwealth berhasil dan selesai dilakukan sesudah pukul 15.30 WIB, maka dana akan dicairkan ke rekening Commonwealth Bank kamu di hari berikutnya.

Biaya dan bunga KTA Tyme Digital

Tidak ada biaya apapun yang dikenakan pada saat proses pengajuan KTA. Seperti biaya administrasi dan biaya provisi.

Kemudian, besaran bunga yang dibebankan kepada debitur sebesar 1,99% flat setiap bulan hingga akhir masa kredit.

Namun, dalam KTA TymeDigital ada biaya keterlambatan sebesar 6% dari biaya angsuran per bulan. Perlu diketahui bahwa keterlambatan pembayaran angsuran dapat memberikan dampak buruk pada catatan rekaman kredit kamu di Otoritas Jasa Keuangan.

Estimasi penghitungan biaya keterlambatan/hari = (6% x Angsuran / Bulan) / 30 hari x jumlah hari telat

Contoh:

Jika pembayaran angsuran dilakukan tanggal 15 (dari jatuh tempo di tanggal 10)

Biaya keterlambatan 5 hari = [(6% x Rp1.445.111)/30 hari] x 5 hari = Rp14.451,11

Maka, kamu perlu menambahkan biaya keterlambatan tersebut saat membayar angsuranmu.

Cara membayar cicilan KTA TymeDigital

Kamu bisa melakukan pembayaran cicilan KTA TymeDigital melalui beberapa cara yang sudah disiapkan oleh CommBank, antara lain melalui fasilitas auto debet dari rekening tabungan bunga harian Commonwealth Bank.

Kamu perlu memastikan dana telah tersedia dengan jumlah yang cukup di rekening Commonwealth Bank kamu sesuai dengan angsuran sebelum tanggal jatuh tempo.

Untuk melakukan transfer dana ke rekening Commonwealth Bank bila dilakukan melalui ATM CommBank, ATM bank lain, ataupun internet/mobile banking CommBank dan juga bank lain.

Kemudian, apabila kamu melakukan transfer melalui ATM Commonwealth Bank, maka langkah yang perlu dilakukan adalah:

  1. Pilih menu transfer
  2. Masukkan nomor rekening Tabungan Bunga Harian sebagai rekening tujuan
  3. Masukkan jumlah angsuran sebagai jumlah yang ditransfer
  4. Apabila kamu melakukan transfer melalui ATM bank lain, maka langkah-langkahnya adalah:
  5. Pilih menu transfer ke bank lain
  6. Masukkan kode bank 950 sebagai kode Commonwealth Bank diikuti nomor rekening Tabungan Bunga Harian sebagai rekening tujuan
  7. Masukkan jumlah angsuran sebagai jumlah yang ditransfer

Sebagai catatan, jangan melakukan pembayaran angsuran KTA TymeDigital selain dengan cara yang disebutkan di atas.

Perhatikan Tanggal Jatuh Tempo

Kamu juga perlu memastikan pembayaran cicilan selalu dilakukan tepat waktu dan pastikan dana tersedia sebelum tanggal jatuh tempo.

Tanggal jatuh tempo pada KTA TymeDigital tercantum di dalam persetujuan kredit yang dikirimkan ke alamat email kamu ketika berhasil menyelesaikan proses verifikasi KTA pada CommBank e-Kiosk di cabang CommBank.

Tanggal jatuh tempo pembayaran angsuran mengikuti tanggal yang sama dengan tanggal pencairan dana KTA TymeDigital. Pembayaran angsuran bulan berikutnya wajib dibayar pada tanggal yang sama.

Kamu wajib menyediakan sejumlah dana minimal sebesar angsuran bulanan KTA kamu pada Rekening Tabungan Bunga Harian di Commonwealth Bank, yang akan dipergunakan untuk pembayaran angsuran setiap bulannya, dengan mempertimbangkan waktu yang cukup agar dana dapat diterima oleh Bank pada tanggal angsuran.

Sebagai ilustrasi tanggal jatuh tempo, apabila pencairan dilakukan tanggal 14 Januari 2019, maka jatuh tempo pembayaran angsuran berikutnya adalah tanggal 14 Februari 2019, 14 Maret 2019, 14 April 2019 dan seterusnya.

Apabila tanggal jatuh tempo pembayaran angsuran KTA TymeDigital jatuh pada hari Sabtu, Minggu, atau hari libur lainnya, maka proses pendebetan akan dilakukan pada hari kerja terakhir sebelum hari Sabtu, Minggu, atau hari libur tersebut.

Sebagai contoh, apabila 18 Februari 2019 adalah hari Minggu, maka jatuh tempo pembayaran angsuran pada bulan tersebut berubah menjadi 15 Februari 2019 yaitu hari Jumat.

Kamu wajib menyediakan dana sebesar angsuran bulanan selambatnya pada hari Jumat tanggal 15 Februari 2019 pukul 17.00 WIB. Namun, dibulan berikutnya jatuh tempo akan kembali menjadi tanggal 18 Maret 2019.

Tetap Bertanggung Jawab dan Komitmen Saat Meminjam

Berdasarkan penjelasan tersebut, KTA TymeDigital dari Commonwealth Bank bisa menjadi alternatif sumber pembiayaan pada saat mendesak. Karena tidak ada biaya administrasi ataupun biaya provisi yang diambil dari jumlah kredit yang disetujui. Sehingga kamu bisa mendapatkan pinjaman sesuai dengan jumlah yang kamu ajukan tanpa potongan.

Namun, sebagaimana KTA lainnya, kamu juga harus disiplin membayar tagihan agar tidak terkena beban keterlambatan pembayaran sebesar 6%.

Oleh karena itu, sebelum mengajukan KTA, pastikan kamu benar-benar membutuhkan dana tambahan serta memiliki kemampuan untuk bisa membayar cicilannya agar kredit tersebut tidak macet di tengah jalan. Karena akan memperburuk catatan kreditmu untuk mengajukan kredit berikutnya.