Promo Cashback Kartu Kredit, Pahami Tipsnya Biar Bisa Untung

Kartu kredit kini sudah banyak dimiliki masyarakat terlebih banyak promo seperti cashback. Kamu harus paham bagaimana promo cashback kartu kredit supaya bisa untung.

Salah satu promo menarik dari penggunaan kartu kredit adalah promo cashback. Melalui cashback, pengguna kartu kredit akan mendapatkan imbalan berbentuk uang tunai mulai dari 0,2% hingga 20% pada saat melakukan transaksi di outlet-oultet tertentu.

Apabila kamu memiliki kartu kredit yang sering menawarkan promo cashback, maka termasuk nasabah yang beruntung.

Cashback juga bisa berbentuk ptongan tagihan pada bulan berikutnya. Cashback juga bisa dikumpulkan untuk membeli produk yang dibutuhkan. Untuk lebih jelasnya, berikut ini penjelasan mengenai cashback dan cara mendapatkannya

Kebanyakan Cashback Tidak Berbentuk Uang Tunai

Cashback merupakan bentuk penawaran untuk konsumen berupa persentase pengembalian uang tunai atau virtual dan bisa juga diberikan melalui suatu produk selama memenuhi persyaratan minimal trasanski yang ditentukan pihak penyelenggara.

Namun, kebanyakan promosi cashback tidak benar-benar memberikan pengembalian berupa uang tunai langsung kepada pengguna kartu. Kebanyakan merchant biasanya memberikan cashback dalam bentuk deposit.

Agar konsumen dapat kembali melakukan transaksi pembelian selanjutnya menggunakan deposit tersebut kepada pihak yang memberikan promo cashback. Agar bisa mendapatkan cashback, berikut ini tips mendapatkan cashback dari kartu kredit:

1. Pastikan Kartu Kredit Memiliki Program Cashback

Kamu perlu memastikan kartu kredit yang kamu miliki menawarkan benefit dan keuntungan berupa cashback kepada penggunanya. Jangan sampai salah memilih kartu kredit yang jarang memberikan program benefit cashback.

Pada saat mengajukan kartu kredit, kamu bisa mencari tahu informasi mengenai kartu kredit apa saja yang menawarkan program cashback kepada nasabahnya sehingga bisa memberikan keuntungan berlebih.

2. Pakai Kartu Kredit untuk Setiap Transaksi Belanja

Apabila ingin mendapatkan cashback, maka seringlah transaksi menggunakan kartu kredit, khususnya di merchant-merchant yang menawarkan promo cashback.

Pembayaran menggunakan kartu kredit bisa dipakai untuk transaksi di supermarket, makan di restoran, belanja pakaian, membeli alat elektronik, serta jenis transaksi lainnya yang beragam.

Semakin sering menggunakan kartu kredit, maka peluang untuk mendapatkan benefit berupa cashback semakin besar.

Kamu juga bisa memanfaatkan kartu kredit untuk pembayaran transaksi dalam jumlah besar seperti elektronik dan smartphone.

Biasanya, ada penawaran cashback untuk beberapa jenis gadget dan alat elektronik terbaru dalam jumlah cukup besar.

Penggunaan kartu kredit juga bisa dipakai untuk transaksi belanja bulanan di beberapa supermarket yang menawarkan cashback dengan menggunakan beberapa kartu kredit yang bekerja sama.

3. Bayar Cicilan Pakai Kartu Kredit Bisa Dapat Cashback

Kartu kredit juga bisa dipakai untuk membayar berbagai cicilan seperti cicilan rumah, apartemen, mobil ataupun motor.

Biasanya ada program cashback yang berlaku untuk masa awal cicilan atau 3 bulan pertama cicilan.

Kartu kredit juga bisa dipakai untuk melakukan down payment dengan nominal tertentu untuk bisa mendapatkan cashback.

Selain itu, kamu juga bisa membayar berbagai tagihan rutin seperti tagihan telepon, tv kabel, air, dan tagihan rutin lainnya untuk mendapatkan cashback.

4. Bayar Persiapan Liburan dengan Kartu Kredit

Untuk bisa mendapatkan cashback, kamu juga bisa menggunakan kartu kredit untuk mempersiapkan liburan seperti untuk membeli tiket penerbangan, hotel, serta keperluan wisata lainnya termasuk membeli tiket ke wahana hiburan.

Terlebih lagi saat ini aplikasi agen perjalanan online banyak menawarkan promosi berupa cashback untuk setiap transaksi menggunakan kartu kredit.

Selain itu, pembayaran menggunakan kartu kredit juga bisa dicicil sehingga tidak memberatkan jika harus melakukan pembayaran secara tunai.

(Baca Juga: Promo Kartu Kredit BCA di Jakarta)

Jenis-jenis Kartu Kredit yang Punya Banyak Promo Cashback

Agar bisa mendapatkan cashback, kamu perlu memiliki kartu kredit yang punya banyak promo cashback. Beberapa jenis kartu kredit dengan banyak promo cashback antara lain:

1. Kartu Kredit Citi Cashback

Kartu kredit ini memiliki banyak promo untuk setiap transaksi di restoran ataupun supermarket. Kartu kredit Citibank ini bisa memberikan cashback hingga 5 persen setiap hari.

Kamu juga akan menerima cashback sebesar 0,1 persen untuk semua transaksi dan tambahan cashback 4,9 persen transaksi di SPBU, supermarket, dan restoran di seluruh dunia.

Cashback yang diterima berupa kelipatan Rp50 ribu di setiap periode tagihan. Cashback kartu ini juga tidak akan hangus, sebab sisa cashback berlaku selamanya dan akan diakumulasikan ke periode berikutnya.

Bunga dan biaya:

  • Bunga retail dan tarik tunai: 2,25 persen per bulan.
  • Iuran tahunan kartu utama: Rp400 ribu.
  • Iuran tahunan kartu tambahan: Rp200 ribu.

Persyaratan pengajuan:

  • Berusia 21-65 tahun.
  • Memiliki penghasilan minimum Rp 60 juta per tahun.

2. Kartu Kredit HSBC Platinum Cashback

Dengan kartu kredit ini kamu bisa mendapatkan cashback hingga 3 persen (maksimal senilai Rp400 ribu per bulan atau Rp4,8 juta per tahun) untuk tagihan bulanan di atas Rp3 juta.

Bagi nasabah baru, selama satu tahun pertama, ada tambahan cashback 25 persen (maksimal senilai Rp100 ribu per bulan) di semua restoran, transaksi online, dan supermarket.

Keuntungan lainnya dari kartu ini adalah cashback bisa langsung didapatkan saat bertransaksi tanpa perlu menunggu billing statement tiba.

Bunga dan biaya:

  • Bunga retail dan tarik tunai: 2,25 persen per bulan.
  • Iuran tahunan kartu utama: Rp500 ribu.
  • Iuran tahunan kartu tambahan: Rp200 ribu.

Persyaratan pengajuan:

  • Berusia 21-60 tahun
  • Telah memiliki kartu kredit yang aktif dari bank manapun
  • Memiliki penghasilan minimum Rp 54 juta per tahun

Pengajuan kartu kredit dapat dilakukan secara online dengan melengkapi formulir aplikasi di situs resmi HSBC, atau melalui telepon di 1500 707

3. Kartu Kredit Mandiri Hypermart

Kartu kredit Mandiri Hypermart ini cocok untuk yang hobi belanja bulanan, karena ada cashback voucher setiap bulan di akhir pekan tertentu.

Selama tiga hari dan weekly gift untuk setiap transaksi senilai Rp500 ribu pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu di seluruh outlet Hypermart.

Jika pengajuan kartu kredit Mandiri Hypermart-mu disetujui, siap-siap mendapatkan cashback senilai Rp300 ribu tanpa minimal transaksi.

Bunga dan biaya:

  • Bunga retail dan tarik tunai: 2,245 persen per bulan.
  • Iuran tahunan kartu utama: Rp200 ribu.
  • Iuran tahunan kartu tambahan: Rp150 ribu.

Persyaratan pengajuan:

  • Berusia 21-70 tahun.
  • Memiliki penghasilan minimum Rp 60 juta per tahun.

4. Kartu Kredit BNI-Lotte Mart

Kartu kredit BNI-Lotte Mart cocok untuk pelanggan setia Lotte Mart Hypermarket dengan memiliki penawaran istimewa berupa cashback sebesar 3 persen untuk setiap transaksi belanja senilai Rp2 juta.

Pengguna kartu kredit BNI-Lotte Mart juga bisa mendapatkan triple reward points setiap kali melakukan transaksi di Lotte Mart Hypermarket senilai Rp2.500 (berlaku kelipatan).

Reward points dapat ditukarkan dengan gratis belanja di Lotte Mart Hypermarket, sehingga hemat 100 persen.

Selain cashback, tersedia pula tambahan diskon hingga 7 persen untuk pembelian produk private brand Lotte Mart.

Bunga dan biaya:

  • Bunga retail dan tarik tunai: 2,25 persen per bulan.
  • Iuran tahunan kartu utama: Rp10 ribu (gold) atau Rp50 ribu (platinum).
  • Iuran tahunan kartu tambahan: Rp5 ribu (gold) atau Rp25 ribu (platinum).

Persyaratan pengajuan:

  • Berusia 21-65 tahun.
  • Memiliki penghasilan minimum Rp36 juta per tahun.

(Baca Juga: Cara Pembayaran Kartu Kredit Maybank Lewat ATM dan Maybank2u)

Selain empat kartu kredit di atas, masih banyak beberapa kartu kredit lainnya yang menawarkan promo cashback yang bisa kamu ajukan di CekAja.com. Berikut rekomendasi kartu kredit terbaik yang bisa dijadikan pilihan:

Dalam memilih kartu kredit, pertimbangan yang harus diperhatikan selain besaran cashback yang ditawarkan, adalah besaran biaya dan bunga yang menyertai kartu kredit. Pilihlah kartu kredit dengan bunga rendah dan iuran tahunan terjangkau atau bahkan gratis.

Untuk mengoptimalkan penggunaan kartu cashback, gunakan kartu kredit tiap kali bertransaksi untuk mendapatkan reward yang lebih banyak.