Ini Cara Menentukan Asuransi Premi Murah Namun Berkualitas

Asuransi adalah perlindungan yang penting, terlebih saat masa pandemi seperti sekarang. Untuk kamu ingin memilih asuransi premi murah, ketahui dulu cara menentukan asuransi premi murah namun tetap berkualitas berikut ini.

Ini Cara Menentukan Asuransi Premi Murah Namun Berkualitas

Cara Menentukan Asuransi Premi Murah

Setiap asuransi memiliki besaran premi yang berbeda-beda. Hal ini disebabkan perbedaan tipe asuransi, manfaat, nilai uang pertanggungan, dan faktor-faktor lainnya.

Jika kamu ingin mendapatkan asuransi dengan premi murah, berikut beberapa cara menentukan asuransi premi murah yang bisa menjadi pertimbanganmu.

Bandingkan beberapa hal ini, agar kamu lebih mudah menemukan asuransi premi murah yang sesuai dengan kebutuhan dan kesanggupan membayar.

1. Pilih Minimum Premi Termurah

Minimum premi adalah nilai tagihan premi dalam kurun waktu tertentu (per hari, per bulan, atau per tahun) yang paling murah untuk sebuah tipe asuransi. Setiap penyedia asuransi pasti memiliki nilai minimum premi yang berbeda-beda.

Umumnya, besaran minimum premi adalah sekitar Rp400.000 per bulan, tetapi ada pula penyedia asuransi yang mematok premi lebih murah, di bawah angka tersebut.

Walaupun murah, kamu juga perlu mempertimbangkan reputasi pihak penyedia asuransi terjaga dengan baik. Pilih penyedia asuransi yang terpercaya dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

(Baca Juga: Rekomendasi Asuransi Premi Murah dengan Pelayanan Maksimal)

2. Perhatikan Manfaatnya

Cara menentukan asuransi premi murah yang kedua adalah memperhatikan manfaat yang diberikan oleh penyedia asuransi. Setiap asuransi memiliki detil manfaat yang berbeda-beda, meskipun jenisnya sama sekalipun.

Misalnya, penyedia asuransi X memiliki jenis asuransi kesehatan yang terbagi atas dua tipe. Yakni asuransi kesehatan tipe platinum, dan asuransi kesehatan tipe gold. Maka terdapat perbedaan detil manfaat yang diberikan antara keduanya. Besaran preminya pun berbeda untuk detil manfaat.

Berikut beberapa manfaat asuransi yang bisa menjadi pertimbangan sebagai cara menentukan asuransi premi murah:

  • Cakupan jaminan-jaminan

Misalnya untuk asuransi kesehatan, jaminannya meliputi jaminan rawat inap atau rawat jalan, penanganan di ICU, perawatan di rumah sakit akibat penyakit berbahaya atau akibat kecelakaan, jaminan layanan melahirkan, jaminan pelayanan kesehatan gigi, jaminan untuk operasi/bedah penyakit tertentu, dan santunan jika tertanggung meninggal.

Sedangkan untuk asuransi jiwa, jaminan yang siap di-cover meliputi jaminan pelunasan hutang-hutang, nilai pertanggungan untuk keluarga yang ditinggalkan, dan lain sebagainya.

  • Besaran uang pertanggungan

Faktor ini tentu mempengaruhi mahal tidaknya premi asuransi. Uang pertanggungan dari produk asuransi individu tentu akan lebih murah jika dibandingkan asuransi keluarga. Asuransi keluarga sendiri biasanya memberi perlindungan untuk ayah, ibu, dan dua anak dalam satu keluarga.

Misalnya, untuk asuransi kesehatan premi Rp400.000 per bulan, kamu bisa mendapat uang pertanggungan yang menjamin kesehatan senilai Rp500 juta.

(Baca juga: Negara dengan Fasilitas Kesehatan Terbaik di Dunia)

  • Nilai pengembalian

Saat ini, makin banyak asuransi yang menawarkan nilai investasi untuk nasabahnya. Nilai pengembalian ini juga yang menjadi pertimbangan orang sebagai cara menentukan asuransi premi murah.

Ada pihak penyedia asuransi yang memberikan uang pengembalian premi utuh yakni 100 persen jika tidak ada klaim dalam kurun waktu tertentu (misalnya 1 tahun, 5 tahun, dan sebagainya). Ada pula yang memberikan uang pengembalian lebih, mulai dari 110 persen sampai 160 persen.

Namun ada juga yang hanya memberikan uang pengembalian 50 persen sampai 90 persen. Semua ini tergantung dengan asuransi yang dipilih. Oleh karenanya manfaat ini wajib banget kamu ketahui sebelum memilih asuransi premi murah.

  • Fasilitas, Layanan, dan Kemudahan Klaim

Bagaimanapun juga, setiap nasabah asuransi tentu menginginkan fasilitas dan layanan yang maksimal, serta kemudahan klaim yang cepat.

Maka dari itu, hal ini juga harus kamu pertimbangkan. Jika mendapat tawaran asuransi murah, pastikan dulu detail fasilitas, layanan rumah sakit maupun layanan customer care-nya, serta jaminan kemudahan klaim.

Sebab, beberapa penyedia asuransi kini juga makin memudahkan proses klaim dengan sistem online melalui situs resmi atau aplikasi yang bisa diunduh gratis.

3. Tak Perlu Asuransi Seumur Hidup

Cara menentukan asuransi premi murah selanjutnya adalah memilih jenis asuransi yang tepat. Jenis asuransi seumur hidup tidak disarankan, sebab preminya lebih mahal, dan juga kurang worth it.

Mengapa? Sebab sesuai dengan data, angka harapan hidup orang Indonesia hanya mencapai usia 70 tahun-an. Sehingga asuransi rasanya tak diperlukan untuk jangka seumur hidup. Kamu bisa memilih jaminan asuransi yang melindungimu dan keluarga hingga usia 75 tahun misalnya.

(Baca Juga: Keuntungan Mengajukan Asuransi Kesehatan Secara Online saat New Normal)

4. Sesuaikan dengan Kebutuhan

Selain memperhatikan ketiga cara menentukan asuransi premi murah sebelumnya, memilih asuransi juga harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kesanggupan membayar premi. Besaran premi yang nilainya 10 persen dari pendapatan bulanan mu seharusnya masih terbilang terjangkau.

Jadi, kamu bisa memilih sendiri sesuai dengan kecocokan dua hal tersebut.

5. Ketahui Kategori Premi Asuransi Murah

Cara menentukan asuransi premi murah yang terakhir adalah dengan mengetahui kategori premi asuransi murah. Untuk asuransi kesehatan dan asuransi jiwa individu, besaran premi antara Rp300.000 sampai Rp400.000-an masih masuk ke dalam kategori premi murah.

Sedangkan untuk asuransi jiwa untuk keluarga dengan jumlah pertanggung lebih dari dua orang, maka perhitungan penentuan premi murahnya sebagai berikut:

Jumlah Premi = Premi Bulanan x Jumlah Pertanggungan

Jadi, bagaimana? Sudah siap melindungi dirimu dan keluarga dengan produk asuransi yang tepat? Yuk, cek dan bandingkan berbagai produk asuransi yang cocok untukmu lewat CekAja.com. Kamu juga bisa langsung mengajukan secara mudah via online di sini.