10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit, Bikin Penampilan Makin Stylish

Kamu mencari rekomendasi merk sepatu boots wanita? Nih, CekAja punya sejumlah daftarnya, yang bisa kamu jadikan pilihan terbaik. Daripada penasaran apa saja rekomendasi yang diberikan, yuk langsung simak bersama-sama ulasan berikut ini!

10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit, Bikin Penampilan Makin Stylish

Berbicara soal merk sepatu boots wanita, sebenarnya ada banyak sekali merk yang tersedia dan bisa dijadikan pilihan.

Namun dari semua pilihan tersebut, kamu pasti bingung menemukan satu di antaranya yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginanmu.

Maka dari itu, untuk memudahkanmu memilih satu merk sepatu boots wanita terbaik, kali ini CekAja akan memberikan beberapa daftar rekomendasi, khusus untuk kamu!

Tips Memilih Sepatu Boots Wanita Terbaik

Untuk bisa menemukan satu merk sepatu boots wanita yang sesuai dengan selera, tentunya kamu harus tahu dulu tips memilih sepatu boots wanita terbaik.

Yang mana, tips memilihnya sendiri tidak serumit yang dibayangkan. Kamu hanya perlu melakukan beberapa hal berikut ini.

  • Pilih sepatu boots yang model dan bentuknya sesuai dengan gaya berpakaian
  • Pilih sepatu boots yang materialnya sesuai dengan gaya berpakaian dan kebutuhan, seperti misalnya boots dengan lapisan bulu untuk dipakai di musim dingin atau salju
  • Pilih sepatu boots yang memiliki ukuran sesuai dengan ukuran kaki
  • Pilih sepatu boots yang sesuai dengan postur tubuh
  • Pilih sepatu boots yang memiliki harga sesuai dengan kemampuan finansial.

(Baca Juga: Merk Sepatu Hiking Terbaik)

10 Merk Sepatu Boots Wanita

Jika di pembahasan sebelumnya kamu sudah mengetahui tips memilih sepatu boots wanita, maka kali ini kamu akan mengetahui sejumlah merk sepatu boots wanita rekomendasi CekAja.

Dari sekian banyak merk sepatu boots wanita yang ada, CekAja telah merekomendasikan 10 merk terbaik yang patut dijadikan pilihan. Lantas, apa saja 10 merk sepatu boots wanita tersebut? Berikut daftarnya.

1. Dr. Martens

Dr Martens - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Merk sepatu boots wanita yang CekAja rekomendasikan pertama, yaitu Dr. Martens. Merk sepatu yang dikenal di hampir seluruh dunia ini, memiliki kualitas yang sangat memukau.

Hal itu dikarenakan, sepatu ini menggunakan bahan sintetis yang dirancang khusus, sehingga ramah dengan kondisi kaki.

Buktinya, bahan yang dipakai sepatu Dr. Marten memiliki tekstur yang sangat lembut dan lentur saat digunakan. Meskipun, bahan tersebut cukup tebal agar sepatu tahan lama.

Kualitas dari setiap sepatu Dr. Martens pun tak tampak seperti kulit sintetis “murahan”. Apalagi, sepatu ini juga mudah dibersihkan dan tahan air.

Soal harga, sepertinya kamu sudah bisa menebak, kalau rata-rata sepatu boots Dr. Martens dibanderol dengan harga mulai dari Rp1 juta ke atas. Cukup mahal, bukan?

Walau begitu, namun harga yang diberikan sebanding dengan kualitas. Terlebih, modelnya pun sangat beragam, dan kamu bisa menemukan berbagai macam ukuran, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

2. Dr. Kevin

Dr Kevin - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Selain Dr. Martens ada juga Dr. Kevin, yang menjadi salah satu merk sepatu boots wanita rekomendasi CekAja.

Bagaimana tidak, sepatu ini pasalnya memiliki tampilan yang mampu membuat para penggunanya terlihat berwibawa dan tegas.

Hal tersebut tak lain karena, sebagian besar sepatu boots Dr. Kevin dibalut dengan warna hitam, serta garis yang terlihat sleek.

Tidak hanya itu, sepatu boots wanita Dr. Kevin pun kebanyakan menggunakan heels dengan tinggi 8 cm. Dengan adanya heels tersebut, tentu membuat penampilan kamu semakin menawan, dan kamu bisa tampil lebih percaya diri.

3. Hush Puppies

Hush Puppies - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Berikutnya ada Hush Puppies, yang menjadi bagian dari daftar merk sepatu boots wanita, yang wajib dijadikan pilihan.

Meskipun, Hush Puppies pada dasarnya bukan merk yang khusus memproduksi sepatu boots, namun sepatu-sepatu boots keluarannya memiliki kualitas yang tak main-main.

Ya, rata-rata sepatu boots wanita Hush Puppies memiliki alas kaki yang empuk, yang membuatnya sangat nyaman saat digunakan berjalan maupun berlari di segala kondisi.

Belum lagi, heels-nya yang tidak terlalu tinggi juga membuat boots Hush Puppies jadi pilihan terbaik bagi semua kalangan usia.

4. MISSGUIDED

MISSGUIDED - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Siapa di antara kamu yang tahu merk sepatu MISSGUIDED? Kalau belum, yuk berkenalan! Jadi, MISSGUIDED adalah merk sepatu boots wanita yang mampu membuat para penggunanya tampak lebih stylish.

Sebab, varian model dan motif yang ditawarkan sangat modern, cocok untuk dipakai sehari-hari maupun acara-acara tertentu.

Seperti misalnya MISSGUIDED Flared Heel Pu Mixed Fabric Ankle Boots. Sepatu ini memiliki heels dengan tinggi 9,5 cm, yang membuat penggunanya tampak lebih jenjang.

Tidak hanya itu, sepatu boots ini juga dibuat menggunakan campuran bahan faux suede dan kulit di bagian belakangnya, sehingga memberikan kesan stylish pada penggunanya.

5. Staccato

Staccato - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Di urutan kelima ada Staccato. Ini adalah salah satu merk sepatu boots wanita terbaik, karena menghadirkan banyak produk yang tingginya mencapai lutut.

Maka dari itu, tak heran apabila merk sepatu ini banyak dicari oleh mereka yang ingin menonjolkan bentuk kaki yang jenjang.

Namun agar bisa menunjukkan bentuk kaki tersebut, kamu harus memadukannya dengan penggunaan rok mini, sehingga penampilanmu tampak lebih sempurna.

6. Marks & Spencer

Marks & Spencer - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Marks & Spencer juga menjadi merk sepatu boots wanita terbaik yang tak boleh dilewatkan. Sebab, merk ini menghadirkan banyak model dan motif boots yang menawan, ditambah bahan yang digunakan pun adalah bahan-bahan berkualitas tinggi.

Semua sepatu boots milik Marks & Spencer, cocok digunakan untuk berbagai macam acara, maupun beraktivitas sehari-hari.

Jika kamu ingin menggunakannya untuk aktivitas sehari-hari, maka kamu bisa memadukan boots dengan rok atau celana jeans ketat.

Perlu diketahui, sepatu boots Marks & Spencer dibuat menggunakan teknologi Insolia, yang mendistribusikan kembali tekanan dari bola kaki ke pergelangan kaki, untuk menjaganya agar tetap nyaman dan aman.

7. Nokha

Nokha - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Jika kamu tahu Nokha, ini adalah merk sepatu boots wanita yang memiliki desain sederhana, dengan bentuk yang berbeda dari merk boots sebelumnya.

Sebab, sepatu boots merk ini hampir semuanya tidak memiliki heels. Maka dari itu, sepatu ini lebih cocok untuk kamu yang memiliki gaya tomboy.

Salah satu sepatu boots Nokha yang bisa kamu jadikan pilihan terbaik, yaitu Nokha Kody. Sepatu yang terbuat dari campuran bahan Kody dan Faux Leather ini, dirancang sedemikian rupa dengan Air Lining.

Tidak hanya itu saja, boots Nokha Kody juga sudah menggunakan opening zipper, yang akan membantu kamu memakai sepatu dengan lebih mudah.

8. Franco & Co

Franco & Co - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Menjadi bagian dari rekomendasi merk sepatu boots wanita terbaik, Franco & Co menghadirkan banyak sepatu boots tinggi, yang cocok dipakai untuk acara-acara tertentu.

Adapun satu produk Franco & Co yang wajib kamu miliki, yaitu Knee-high Boots-nya. Hadir dengan model pointed toes dan desain yang elegan, boots ini mampu membuat kamu tampak lebih menawan dan tentunya percaya diri.

Apalagi, boots tersebut bisa menonjolkan bentuk kaki kamu yang jenjang, sehingga cocok dipadukan dengan penggunaan rok mini.

9. Mango

Mango - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Menempati posisi kesembilan sebagai merk sepatu boots wanita terbaik, Mango banyak menghadirkan boots dengan karakter girly.

Hal itu terlihat dari desain sleek dan penggunaan warna-warna yang natural. Dengan begitu, boots ini bisa dipadukan dengan berbagai style pakaian yang feminin.

Umumnya, boots-boots milik Mango dipakai untuk kegiatan sehari-hari, seperti bekerja. Namun di luar itu, boots tersebut juga cocok dipakai untuk acara-acara tertentu, seperti pernikahan, pesta ulang tahun dan sebagainya.

10. Khakikakiku

Khakikakiku - 10 Merk Sepatu Boots Wanita Paling Favorit

Merk sepatu boots wanita terakhir yang CekAja rekomendasikan, yaitu Khakikakiku. Sebagian dari kamu mungkin tak asing dengan merk ini, karena Khakikakiku menghadirkan berbagai jenis sepatu unik, cantik dan tentunya berkualitas.

Salah satu produknya yang wajib kamu miliki, yaitu Kristin Black. Sepatu boots yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp245 ribu ini, cocok untuk kamu yang memiliki gaya penampilan tomboy.

Hal itu tak lain karena, seluruh bagian sepatu boots ini berwarna hitam pekat. Apalagi, bahan yang digunakan pun kulit asli, sehingga menambah kesan “tomboy” pada penggunanya.

Tetapi walau begitu, boots ini memiliki heels yang cukup tebal namun rendah. Dengan begitu, sepatu ini masih sangat nyaman dipakai untuk beraktivitas.

Cara Menyimpan Boots Wanita

Meski sejumlah merk sepatu boots wanita terbaik sudah kamu ketahui informasinya di pembahasan sebelumnya, namun belum lengkap rasanya apabila kamu belum mengetahui bagaimana cara menyimpan boots yang baik dan benar.

Nah maka dari itu, di bawah ini CekAja akan menginformasikan cara menyimpan boots wanita yang tepat, di antaranya yaitu:

  • Menjaga bagian dalam sepatu boots agar selalu kering untuk mencegah berkembangnya jamur
  • Usahakan selalu menyelipkan silica gel di bagian dalam sepatu boots agar tetap kering, dan tidak terbentuk jamur
  • Gunakan shoe tree untuk menjaga bentuk bootso
  • Cuci boots dengan cara yang benar, atau setidaknya cuci di laundry khusus sepatu untuk menjaga bentuk, warna dan tekstur sepatu boots tetap baik.

(Baca Juga: Merek Sepatu Kulit Pria Lokal Terbaik)

Itulah beberapa informasi yang sudah kamu ketahui dengan lengkap seputar sepatu boots, termasuk daftar merk sepatu boots wanita yang CekAja rekomendasikan.

Bagaimana, dari semua merk tersebut, apakah satu di antaranya ada merk yang sangat kamu inginkan? Jika iya, maka kamu bisa langsung mengunjungi situs atau sosial media merk tersebut, lalu memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan dan kmpuan finansial.

Namun agar nantinya kegiatan belanja berlangsung mudah, kamu bisa gunakan kartu kredit sebagai metode pembayarannya.

Sebab, kartu kredit tak jarang memberikan promo belanja menarik yang dapat dinikmati para penggunanya, baik dalam bentuk diskon, cashback, maupun rewards point. Bagaimana, sangat menarik bukan?

Maka dari itu, buat kamu yang hingga saat ini belum memiliki kartu kredit, bisa segera mengajukannya secara online melalui CekAja.com.

Di sana, tersedia banyak produk kartu kredit dari bank ternama dan terpercaya, yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan kemampuan finansial.

Tidak hanya itu, proses pengajuannya pun sangat mudah, cepat dan aman, karena CekAja.com sudah terdaftar secara resmi di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Jadi, tunggu apalagi? Yuk, ajukan sekarang juga!