10 Efek Samping Sulam Kecantikan pada Alis hingga Lesung Pipi
6 menit membacaSulam kecantikan hingga saat ini masih populer di kalangan wanita. Meski memberikan hasil nyata, namun tahukah kamu mengenai efek samping sulam kecantikan itu sendiri?
Sejak beberapa tahun belakangan, tren sulam kecantikan kian digandrungi oleh kaum hawa.
Mereka mendambakan hasil yang instan untuk memperindah penampilannya, alhasil dilakukanlah sulam, baik pada bagian alis, mata, bibir, hingga lesung pipi.
Memang tak bisa dipungkiri, bahwa dengan melakukan sulam kecantikan, seorang wanita enggak perlu repot lagi memikirkan bagaimana caranya menggambar alis yang simetris, ataupun touch up bedak hingga lipstick ketika bepergian.
Namun, di luar dari keunggulannya sendiri untuk menunjang penampilan, tentu saja prosedur sulam kecantikan memiliki efek samping, entah itu ringan ataupun berat.
Nah, untuk memudahkan kamu memahami mengenai efek samping sulam kecantikan, di bawah ini CekAja bakal coba merangkum informasinya yang didapat dari banyak sumber.
Efek Samping Sulam Kecantikan pada Alis
Informasi pertama mengenai efek samping sulam kecantikan, bakal kita buka dengan perihal efek samping sulam alis.
Bisa dibilang prosedur sulam alis adalah salah satu yang paling tenar di kalangan wanita.
Mereka yang melakukan prosedur kecantikan ini biasanya tak ingin repot lagi menggambar alis yang presisi.
Sulam alis sendiri bersifat semi-permanen, di mana prosedurnya dilakukan dengan menggunakan tinta, dan alat serupa pena yang ujungnya sedikit tajam karena berbentuk silet kecil.
Meski tahan lama dan menawarkan hasil yang bagus, sulam alis tentu saja punya efek samping tersendiri, yang kadang masih tidak disadari oleh wanita.
Dan berikut, beberapa efek samping sulam kecantikan pada alis.
1. Menimbulkan rasa sakit dan iritasi
Efek samping sulam kecantikan pada alis yang pertama adalah menimbulkan rasa sakit dan iritasi.
Sulam alis yang baru dilakukan pertama kali biasanya akan terasa menyakitkan meski prosesnya telah memakai anastesi.
Hal itu dikarenakan penggunaan alat untuk sulam alis, yaitu dengan memakai pena yang ujungnya berbentuk silet.
Tidak hanya menimbulkan rasa sakit saja, bagi beberapa wanita, sulam alis justru memicu reaksi iritas pada kulit sekitar alis.
Sebabnya karena penggunaan tinta maupun teknik penyatan yang dilakukan pada lapisan kulit epidermis.
Maka dari itu, prosedur sulam alis sangat tidak dianjurkan bagi pemilik kulit sensitif, guna menghindari reaksi perih, memerah, bahkan bengkak.
(Baca Juga: 9 Efek Samping Waxing pada Tubuh)
2. Rusaknya lapisan kulit epidermis
Rusaknya lapisan kulit epidermis juga dinilai sebagai salah satu efek samping sulam kecantikan pada alis.
Walaupun tinta yang ditanamkan hanya menembus lapisan kedua kulit, hanya saja prosesnya dilakukan dengan menggunakan teknik sayatan, sehingga berdampak pada proses peredaran darah di sekitar area alis.
Akibat dari kondisi tersebut, juga diketahui bisa menyebabkan terjadinya iritasi kulit, yang berujung pada kondisi bengkak, kulit tampak memerah, hingga terasa perih.
3. Kerontokan rambut alis dan lambatnya pertumbuhan
Efek samping sulam alis yang berikut ini masih berhubungan dengan poin kedua di atas.
Setelah jarum tinta sulam masuk ke lapisan kulit epidermis, alhasil bagian akar rambut yang terdapat di sekitar area alis dapat mengalami kerontokan, hingga berujung pada lambatnya pertumbuhan bulu alis.
Efek Samping Sulam Kecantikan pada Mata
Bukan cuma alis saja, prosedur sulam kecantikan pun dapat dilakukan pada mata lho.
Sulam mata atau lebih dikenal sebagai sulam lipatan mata, ditujukan bagi para wanita yang ingin lipatan matanya tampak besar dan seimbang.
Prosesnya sendiri dilakukan dengan menanamkan benam pada area kelopak mata.
Meski memberikan hasil instan tanpa operasi, namun prosedur sulam mata ini juga memiliki efek samping tersendiri.
Dan berikut ini efek samping sulam kecantikan pada mata:
4. Pembengkakan mata
Pada beberapa kasus, sulam lipatan mata dikatakan bisa menyebabkan pembengkakan.
Kondisi bengkak dan memar ini biasanya berbeda-beda untuk tiap orang, kemungkinan tergantung dari sulitnya pengerjaan sulam mata.
5. Terasa gatal dan kering di area mata
Bukan hanya menyebabkan bengkak, sulam lipatan mata juga terkadang menimbulkan rasa gatal dan kering di sekitar area bekas sulaman.
Meski bisa diobati dengan obat tetes, namun kondisi ini tetap saja mengganggu aktivitas sehari-hari.
Efek Samping Sulam Kecantikan pada Bibir
Efek samping sulam kecantikan yang berikutnya akan dibahas adalah pada sulam bibir.
Tren sulam yang satu ini juga banyak digemari wanita, sebab hasilnya membuat bibir tampak berwarna merah natural, tanpa harus berulang kali menggunakan lipstick.
Tidak hanya itu saja, sulam bibir juga dilakukan guna memperindah bentuk bibir agar tampilannya tampak penuh.
Meski menawarkan hasil yang instan, namun sulam bibir sendiri bisa dibilang tidak bertahan lama, palingan hanya sekitar 2 hingga 3 tahun saja.
Sehingga, kamu harus kembali lagi ke salon kecantikan atau klinik yang menangani sulam bibir untuk melakukan retouch.
Tetapi dibandingkan melakukan sulam bibir terus-menerus, ada baiknya kamu baca dulu mengenai efek samping sulam bibir. Dan berikut ulasannya.
6. Bibir bengkak
Efek samping sulam kecantikan pada bibir yang berikut ini memang sangat umum dialami.
Mengingat prosedurnya menggunakan jarum yang ditusuk ke area bibir, sehingga memunculkan luka-luka kecil di sekitar area sulaman.
Pembengkakan yang dialami pun biasanya bisa berangsur baik dalam beberapa hari, dengan mengompres bibir menggunakan es batu.
Hanya, selama masa penyembuhan, tetap saja bibir akan terlihat kurang menarik karena membengkak.
(Baca Juga: 5 Cara Mengetahui Jenis Kulit Wajah)
7. Menyebabkan infeksi
Selain bengkak, efek samping dari sulam bibir juga nyatanya dapat menyebabkan infeksi. Hal ini bisa terjadi, karena salon kecantikan atau klinik yang didatangi tidak memiliki prosedur yang tepat.
Tidak hanya itu saja, infeksi juga dapat dialami, jika kamu tidak mengikuti anjuran dari praktisi ataupun dokter yang menangani prosedur sulam bibir.
Oleh karenanya, setelah menjalani sulam bibir, akan lebih baik bila kamu mengikuti prosedur maupun anjuran yang disarankan, salah satunya seperti sering berkumur.
Dengan begitu, bagian dalam mulut yang biasanya memang rentan karena terdapat bakteri dan areanya sangat lembap, dapat diminimalisir risikonya.
8. Memicu risiko anafilaksis
Berikutnya efek samping dari sulam bibir adalah memicu risiko anafilaksis.
Ini adalah kondisi di mana seseorang ternyata mengalami alergi berat terhadap tinta warna, yang dipakai dalam prosedur sulam bibir.
Gejalanya bisa berupa pembengkakan di area bibir maupun wajah, hingga mengalami sesak napas.
Efek Samping Sulam Kecantikan Lesung Pipi
Banyak orang tertarik untuk memiliki lesung pipi, karena dianggap lebih manis.
Alhasil, enggak sedikit dari kaum hawa yang mencoba untuk mengikuti prosedur sulam lesung pipi yang kini merajalela.
Dengan waktu pengerjaan yang tidak terlalu lama, kira-kira hanya satu setengah jam saja, hasil yang didapat dari menjalani prosedur sulam lesung pipi langsung terlihat.
Namun dibalik keunggulannya untuk menunjang penampilan itu, terdapat pula efek samping sulam kecantikan lesung pipi. Dan berikut informasi lebih detilnya.
9. Kelainan bentuk wajah
Tak ada salahnya memang untuk memiliki lesung pipi lewat tindakan operasi, namun ada baiknya prosedur tersebut dilakukan oleh dokter ahli beda plastik.
Sebab, salah melakukan operasi lesung pipi, seperti sulam, justru mendatangkan efek samping tersendiri, salah satunya kelainan bentuk wajah.
Kelainan bentuk wajah dapat dialami, jika kamu melakukan prosedur sulam lesung pipi di salon kecantikan, atau praktisi yang tidak berkualitas.
Kondisi tersebut termasuk efek samping jangka panjang, karena adanya kerusakan pada saraf fasialis.
Saraf fasialis sendiri terdapat di seluruh wajah, di mana bila saraf ini mengalami cedera, maka dampaknya akan mempengaruhi otot wajah.
10. Rentan terhadap infeksi
Selain itu, efek samping sulam lesung pipi juga dikatakan bisa menyebabkan infeksi.
Infeksi yang dialami adalah akibat dari teknik sayatan yang dibuat selama prosedur sulam berlangsung.
Sayatannya dilakukan pada area mukosa yang basah dengan menggunakan benang khusus.
Area mukosa sendiri memang terkenal rentan terinfeksi, yang mana gejalanya bisa berupa bengkak hingga dua bulan lamanya.
Nah, itu dia sederet informasi mengenai efek samping sulam kecantikan. Walau memberikan hasil yang instan, tapi tetap saja kamu harus berhati-hati terhadap prosedur sulam yang dijalani.
Jangan sampai nantinya, apa yang kamu lakukan justru menjadi boomerang bagi diri sendiri. Sebab, kalau sudah begitu, maka kesehatanlah yang jadi taruhannya.
Ngomong-ngomong soal kesehatan, kamu juga semestinya melindungi diri dengan asuransi kesehatan dari CekAja.com.
CekAja hadir dengan beberapa produk asuransi kesehatan dari mitra terbaik. Di sini, akmu juga dapat membandingkan dulu jenis asuransi yang bagus dan sesuai kebutuhanmu.
Jadi tunggu apalagi? Yuk, langsung cek asuransi kesehatan di CekAja.com, dan dapatkan cakupan perlindungan terlengkap hingga bantuan klaim yang cepat.