Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021 Berdasarkan Laporan Canalys

Berbicara tentang smartphone paling laris di Indonesia 2021, sebagian dari kamu mungkin berpikir kalau iPhone adalah juaranya. Namun ternyata, iPhone tidak masuk lima besar dalam smartphone paling laris di Indonesia, berdasarkan laporan Canalys.

Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021 Berdasarkan Laporan Canalys

Justru tak disangka-sangka, posisi teratas diduduki oleh OPPO, sebagai smartphone paling laris di Indonesia 2021, khususnya pada kuartal pertama.

Loh, kok bisa gitu ya? Nah, daripada penasaran, langsung saja simak ulasan lengkapnya, beserta daftar smartphone paling laris di Indonesia 2021, yang akan CekAja berikan di artikel ini khusus untuk kamu.

Brand Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021

Sebelum mengetahui apa saja daftar smartphone paling laris di Indonesia 2021, ada baiknya kamu ketahui dulu brand-nya yang menempati posisi lima besar.

Berdasarkan laporan Canalys, pada kuarter pertama 2021, brand yang berhasil menempati posisi lima teratas, yaitu Oppo, Samsung, Vivo, Xiaomi, dan terakhir Realme.

Sebagian dari kamu pengguna smartphone awam, mungkin terkejut melihat posisi ini. Pasalnya, merek smartphone yang banyak ditunggu dan diincar masyarakat adalah iPhone.

Namun ternyata, di Indonesia sendiri iPhone tidak masuk ke dalam lima besar smartphone paling laris di tahun 2021.

(Baca Juga: Asuransi Terbaik untuk HP Android)

Informasi terkait brand smartphone paling laris di Indonesia 2021 ini pun, cukup mengejutkan salah satu pengamat gadget, yakni Herry SW.

Meski sebelumnya Herry sudah memprediksi Vivo akan mengalami penurunan pangsa pasar pada kuartal satu (Q1) 2021, namun ia tidak menyangka kalau turunnya cukup drastis, yaitu hingga dua peringkat.

Herry menilai, salah satu faktor yang menjadi penyebab turunnya pangsa pasar Vivo, yaitu brand tersebut tidak terlalu “agresif” dalam merilis smartphone baru ke pasar, di awal tahun ini.

Walau begitu, Vivo memiliki persentase market share yang sama dengan Samsung, yaitu 19 persen, dengan annual growth yang naik sebanyak 17 persen.

Nah di samping itu, kamu juga harus tahu persentase market share dan annual growth dari masing-masing brand yang menempati posisi lima besar tersebut.

Di posisi pertama ada Oppo. Pada kuartal pertama ini, ia menguasai pangsa pasar smartphone sebesar 24 persen di Indonesia.

Jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu, Oppo tumbuh sebanyak 39 persen, dilihat dari annual growth-nya.

Kemudian di posisi selanjutnya ada Samsung, yang berhasil naik peringkat dengan market share 19 persen. Ini mungkin jadi kabar baik untuk Samsung, namun sayang annual growth-nya di tahun ini masih berwarna merah, karena tercatat minus lima persen.

Selanjutnya ada Vivo di posisi ketiga, sebagai smartphone paling laris di Indonesia 2021. Seperti yang diketahui, posisi Vivo kini merosot karena, tidak terlalu aktif merilis smartphone terbaru ke pasar.

Namun, jika melihat persentase market share-nya, Vivo menempel erat dengan Samsung, karena sama-sama memiliki market share 19 persen.

Untuk di posisi keempat sendiri ada Xiaomi. Tahun ini, Xiaomi mengalami penurunan penjualan dari Q4 2020, yang membuatnya menempati posisi ketiga.

Walau begitu, namun tahun ini Xiaomi menguasai 18 persen pasar smartphone di Indonesia, dengan annual growth yang mengalami kenaikan sebesar 37 persen.

Nah posisi terakhir, tak lain ditempati oleh Realme. Brand yang satu ini sama seperti Xiaomi, yaitu mengalami penurunan penjualan.

Sehingga tidak heran, apabila posisinya turun di kuartal ini, dari yang sebelumnya menempati posisi keempat, dengan persentase pertumbuhan 39 persen, dan market share 12 persen.

Padahal, di kuartal empat (Q4) tahun 2021, Samsung masih menempati posisi paling buncit, dengan annual growth minus hingga 45 persen.

Tetapi, posisi itu akhirnya diputarbalikkan, sampai akhirnya di kuartal ini Xiaomi berhasil meraih posisi kedua, tepatnya di bawah Oppo yang kini menguasai pasar smartphone di Indonesia.

Daftar Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021

Setelah mengetahui brand smartphone paling laris di Indonesia 2021, kini saatnya kamu mengetahui apa saja tipe smartphone paling laris di Indonesia, dari kelima brand tersebut.

Tanpa perlu berlama-lama, di bawah ini CekAja akan memberikan lima daftar smartphone paling laris di Indonesia 2021, dari lima brand yang menempati posisi teratas, di antaranya yaitu:

1. OPPO Reno 4 F

OPPO Reno 4F Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021

Kisaran harga: Rp3,8 juta

Seperti yang diketahui, pada kuartal pertama tahun ini, Oppo menempati posisi pertama sebagai smartphone paling laris di Indonesia 2021.

Nah, salah satu produknya yang paling menjadi incaran masyarakat, yaitu OPPO Reno4 F. Hal itu tak lain karena, smartphone ini menghadirkan kamera dengan kualitas yang memukau.

Bayangkan saja, untuk kamera belakangnya, Oppo Reno4 F dibekali dengan 48 MP (f/1.7, wide, PDAF) + 8 MP (f/2.2, ultrawide) + 2 MP (f/2.4, depth) + 2 MP (f/2.4, depth).

Tidak hanya itu, untuk prosesornya smartphone ini juga sudah menggunakan Octa-core (2×2.2 GHZ Cortex-A75 & 6×2.0 GHz Cortex-A55).

Dengan semua fitur dan prosesor canggih yang digunakan, smartphone ini hanya dibanderol dengan harga kurang dari Rp4 juta.

Bagaimana, benar-benar sangat wajar bukan, apabila Oppo berhasil menguasai pasar Indonesia tahun ini? Dengan semua teknologi canggih yang diberikan, Oppo bisa menjangkau semua kalangan, karena menawarkan smartphone dengan harga terjangkau.

2. Samsung Galaxy M51

Samsung Galaxy M51 - Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021

Kisaran harga: Rp4,9 juta

Berikutnya ada Samsung Galaxy M51, yang juga menjadi salah satu produk andalan dari brand smartphone paling laris di Indonesia 2021.

Ya, Samsung Galaxy M51 merupakan salah satu smartphone yang banyak diburu masyarakat. Hal itu tak lain karena, smartphone ini memiliki performa prima, dan sudah menggunakan layar Super AMOLED Plus 6.7 inci.

Selain itu, smartphone ini juga dibekali dengan chipset Qualcomm SDM730 Snapdragon 730G (8 nm), serta prosesor Octa-core (2×2.2 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver).

Untuk kapasitas penyimpanan internalnya, smartphone ini juga memiliki kapasitas yang cukup besar, yaitu 128 GB yang juga dilengkapi oleh RAM 6 GB dan 8GB.

Jika membeli ponsel ini, kamu dijamin tidak akan rugi, karena Samsung Galaxy M51 memiliki daya baterai 7000 mAh.

3. Vivo V21 5G

Vivo V21 5G - Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021

Kisaran harga: Rp5,8 juta

Di urutan ketiga ada Vivo V21 5G. Sesuai dengan namanya, produk dari salah satu brand smartphone paling laris di Indonesia 2021 ini, sudah mengakomodir jaringan 5G.

Bahkan menariknya, smartphone ini juga dilengkapi dengan tiga kamera belakang dengan lensa unggulan, serta kamera depan yang berukuran 44 MP.

Dengan kualitas kamera yang tidak main-main, maka tak heran apabila smartphone ini banyak menjadi incaran wanita, terutama yang suka selfie.

Tetapi di samping keunggulan kameranya tersebut, Vivo V21 5G juga memiliki memori internal hingga 256, dan juga fitur fast charging 33W yang mendukungnya.

4. Xiaomi Redmi 9A

Xiaomi Redmi 9A - Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021

Kisaran harga: Rp1,3 juta

Buat kamu pecinta produk Xiaomi, kali ini CekAja akan merekomendasikan Xiaomi Redmi 9A. Smartphone yang dibanderol dengan harga sangat terjangkau ini, nyatanya memberikan fitur yang tidak main-main.

Kamu bisa melihatnya dari penggunaan chipset gaming jenis Helio G25, yang menjadi salah satu daya tarik para konsumen untuk membeli smartphone ini.

Tidak hanya itu, smartphone ini juga menarik dari segi kamera, karena terdapat fitur Kaleidoskop yang bisa digunakan. Apalagi, kamera depannya berukuran 5 MP dan kamera belakang 13 MP.

Kemudian jika dilihat dari ketahanan baterai, smartphone ini sudah didukung oleh baterai 5000 mAh, yang mampu memanjakan para penggunanya, terutama yang memiliki mobilitas tinggi dalam menggunakan gadget.

5. Realme C11

Realme C11 - Smartphone Paling Laris di Indonesia 2021

Kisaran harga: Rp1,4 juta

Terakhir ada Realme C11, yang juga menjadi salah satu tipe smartphone yang banyak dicari masyarakat. Pasalnya, smartphone yang dibanderol dengan harga sekitar Rp1,4 juta ini, sudah dibekali baterai 5000 mAh.

Tidak hanya itu, smartphone ini juga menggunakan chipset MediaTek Helio G35 (12 nm), dan prosesor Octa-core 2.3 GHz Cortex-A53.

Dengan canggihnya teknologi yang digunakan tersebut, smartphone ini juga ternyata menghadirkan kamera dengan ukuran yang cukup besar.

Untuk kamera depan sendiri, Realme C11 memiliki ukuran 5 MP, dan kamera belakang berukuran 13 MP + 2 MP.

Yang membuat kamera smartphone ini menarik, yaitu dual camera belakangnya mendukung kemampuan Nightscape. Oleh karena itu, tidak heran bukan, apabila smartphone ini banyak diincar masyarakat?

(Baca Juga: Handphone yang Cocok untuk Ibu Rumah Tangga)

Itulah sejumlah informasi yang sudah kamu ketahui, seputar smartphone paling laris di Indonesia 2021.

Dari semua informasi tersebut, khususnya daftar smartphone yang banyak diincar masyarakat, apakah kamu tertarik dengan salah satunya dan ingin memilikinya?

Jika iya, maka kamu bisa membelinya menggunakan kartu kredit. Sebab, kartu kredit seringkali memberikan promo belanja menarik yang dapat dinikmati para penggunanya, baik dalam bentuk diskon, cashback atau rewards point.

Maka dari itu, dengan menggunakan kartu kredit, kamu bisa membeli smartphone dengan lebih praktis dan hemat.

Namun, bagaimana jika kamu ternyata belum memiliki kartu kredit? Jangan khawatir, karena kamu bisa mengajukannya secara online melalui CekAja.com.

Di sana, tersedia banyak produk kartu kredit dari bank ternama dan terpercaya, yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan kemampuan finansial.

Tidak hanya itu, proses pengajuannya juga sangat mudah, cepat dan aman, karena CekAja.com sudah terdaftar secara resmi di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Jadi, tunggu apalagi? Yuk, ajukan sekarang juga!