6 Ide Hidangan Natal nan Lezat, Siap Disantap Bersama Keluarga

Tak terasa sebentar lagi umat Nasrani bakal merayakan Natal. Momen sakral ini biasanya sih enggak jauh-jauh dari kumpul bareng keluarga sembari makan. Jika kamu masih bingung akan ide hidangan Natal nanti, mendingan cobain beberapa resep yang CekAja bagikan ini ya.

6 Ide Hidangan Natal nan Lezat, Siap Disantap Bersama Keluarga

Tradisi menyantap hidangan saat Natal sepertinya sudah turun-temurun bukan cuma di Indonesia saja, namun juga di berbagai negara lainnya.

Bagaimana dengan kamu? Apakah juga melakukan tradisi yang satu ini di rumah?

Kalau iya, dan sudah mulai merasa bosan akan hidangan yang itu-itu saja, berarti kini saatnya buat kamu mencoba beberapa ide hidangan Natal berikut ini.

Bermacam Ide Hidangan Natal

1. Babi Guling, Bali

Babi Guling, Bali - 6 Ide Hidangan Natal nan Lezat.jpg

Perayaan Natal kurang afdal rasanya kalau tidak menyantap babi guling khas Bali.

Ide hidangan Natal yang satu ini paling banyak digemari masyarakat karena cita rasanya yang lezat.

Untuk membuatnya di rumah, kamu tak mesti menggunakan babi utuh kok.

Cukup olah beberapa potong daging babi saja, maka hidangan ini sudah bisa dinikmati bersama keluarga.

Bahan-bahan:

  • ½ kg daging babi atau sesuaikan dengan porsi di rumah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm angciu
  • 1 ½ sdt garam
  • 1 sdm ketumbar bubuk
  • ½ sdm gula pasir
  • ¼ sdt merica bubuk
  • ½ sdt bumbu bubuk ngohiong
  • ½ sdm cuka masak
  • ½ sdm baking powder

Cara Membuat:

  • Siapkan blender, masukkan bawang putih, angciu, kecap asin, ketumbar bubuk, bumbu bubuk ngohiong, gula pasir, merica bubuk, dan 1 sdt garam, untuk diblender sampai halus.
  • Setelah itu, balurkan bumbu halus tersebut pada daging babi yang sebelumnya telah disayat.
  • Untuk bumbu kulitnya, balurkan ½ sdt garam, cuka masak, dan baking powder. Agar bumbu meresap sempurna, tusuk-tusuk kulitnya memakai garpu.
  • Masukkan daging babi pada oven yang sudah dipanaskan hingga suhu 160 derajat Celsius.
  • Panggang di bagian tengah rak oven agar minyaknya bisa keluar, dan biarkan sampai kulit terlihat garing sembari dilumuri bumbu.
  • Keluarkan daging dari oven, siapkan wajan dan minyak.
  • Panaskan minyak lalu goreng daging babi sampai benar-benar krispi.
  • Angkat dan diamkan sebentar, lalu potong daging babi sesuai selera.

2. Mince Pies, Inggris

Mince Pies, Inggris - 6 Ide Hidangan Natal nan Lezat.jpg

Beralih dari resep makanan Natal lokal, selanjutnya ide hidangan Natal nan lezat yang bisa kamu cobai sendiri di rumah adalah Mince Pies khas Inggris.

Pie klasik yang satu ini selalu jadi favorit karena isiannya yang beragam, berupa buah-buahan kering atau bahkan daging.

Bahan Kulit Pie:

  • 125 gr gula halus
  • 1 butir telur
  • 250 gr mentega
  • 375 gr tepung terigu

Bahan Isi:

  • 100 ml rum
  • 625 gr sukade, ceri merah, kismis, atau bahan kering lainnya sesuai selera
  • 1 sdt vanilla essence
  • 20 gr mentega
  • 1 sdt campuran pala bubuk, cengkeh, dan kayu manis

Cara Membuat:

  • Aduk rata bahan isi lalu sisihkan.
  • Kemudian olah bahan kulit pie dengan terlebih dulu mengocok mentega dan gula halus sampai lembut.
  • Lalu masukkan telur dan kocok sampai rata. Masukkan tepung terigu, aduk rata semua bahannya tadi.
  • Giling adonan kulit pie kira-kira setebal 2 mm, masukkan ke dalam loyang pai berdiameter 20 cm.
  • Tambahkan bahan isi dan tutup kembali dengan kulit pai. Ulangi car aini hingga adonan habis.
  • Tusuk tusuk permukaan pai dengan garpu, lalu olesi dengan kuning telur yang diberi sedikit garam agar pie tampak mengilap.
  • Panggang dengan suhu sekitar 1885 derajat Celsius selama setengah jam atau paling tidak hingga pie berwarna kuning kecokelatan.
  • Sajikan selagi hangat dengan ditemani secangkir kopi atau teh.

(Baca Juga: 14 Tradisi Unik Natal di Berbagai Negara)

3. Lasagna Kulit Pangsit Kukus

Lasagna Kulit Pangsit Kukus- 6 Ide Hidangan Natal nan Lezat

Kalau ide hidangan Natal ini datangnya dari resep yang dibagikan oleh Royco di website resmi mereka.

Tak perlu menggunakan oven, kamu bisa membuat lasagna yang lezat dengan lama waktu memasak kira-kira 20 menit saja.

Bahan-bahan:

  • 1 Royco sup krim ayam
  • 400 ml air
  • ½ bawang bombay cincang
  • 200 gr daging sapi giling
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1 sdt oregano kering
  • 200 gr keju
  • 150 ml saus tomat
  • 1 Royco kaldu sapi
  • 6 lembar kulit pangsit

Cara Memasak:

  • Masak air dan krim sup Royco sampai mendidih.
  • Masak 200 gr keju sampai meleleh lalu sisihkan.
  • Tumis bawang bombay, daging giling, oregano, saus tomat, dan Royco kaldu sapi sampai matang.
  • Rebus kulit pangsit, lalu angkat dan susun dalam wadah anti panas.
  • Balurkan secara bergantian saus krim sup, tumisan daging giling, serta 200 gr keju leleh parut tadi.
  • Kukus selama 15 menit sampai keju tampak sangat meleleh dan sajikan selagi hangat.

4. Caramel Cheesecake

Caramel Cheesecake - 6 Ide Hidangan Natal nan Lezat

Siapa yang suka doyan makan cheesecake? Nah masakan yang satu ini cocok lho dimasukkan ke dalam list ide hidangan Natal nanti.

Cara membuatnya juga gampang, dan berikut CekAja kutip dari laman Cookpad.

Bahan-bahan:

  • 250 gr cream cheese
  • 1 kaleng susu skm putih
  • 1 kaleng susu evaporasi
  • 150 gr gula pasir
  • 50 gr gula, dipanaskan agar menjadi caramel
  • 1 sdt vanilla
  • 2 butir telur

Cara Membuat:

  • Panaskan gula dengan api kecil hingga berbentuk caramel.
  • Tuangkan caramel ke dalam loyang berukuran 30 cm, ratakan dan tunggu hingga beku.
  • Tuangkan susu evaporasi ke dalam wadah lalu tambahkan cream cheese, aduk hingga larut.
  • Panaskan campuran bahan susu evaporasi dan cream cheese di atas api yang mendidih untuk mempercepat proses pelarutan.
  • Masukkan skm, vanilla cair, dan kocokan telur pada adonan cream cheese, aduk sampai rata.
  • Saring adonan kira-kira sebanyak 4 kali agar hasil cake menjadi lembut.
  • Kukus adonan selama 35 menit dan lapisi serbet pada bagian tutupnya. Akan lebih baik jila loyang di tutup dengan alumunium foil agar tidak ada air yang menetes.
  • Tusuk-tusuk kue agar matangnya sempurna, kemudian sajikan di piring besar dan baluri dengan saus caramel.
  • Tambahkan toping di atasnya agar tampilan cheesecake semakin menarik.

5. Sachertorte, Austria

Sachertorte, Austria - 6 Ide Hidangan Natal nan Lezat.jpg

Kalau cheesecake sudah mainstream bagi kamu, mungkin ide hidangan Natal khas Austria ini bisa kamu cobai. Namanya sachertorte cake.

Kue manis rasa cokelat ini memang paling cocok disajikan saat perayaan besar, seperti Natal.

Bahan Dark Chocolate Glaze:

  • 15 gr glucose
  • 50 gr gula pasir
  • 40 ml air
  • 80 ml fresh cream
  • 170 gr dark cooking chocolate, dicincang kasar

Bahan-bahan:

  • 100 gr mentega tawar
  • 50 gr gula pasir halus
  • 7 kuning telur ayam
  • 1 putih telur utuh
  • 125 gr dark cooking chocolate, lelehkan
  • 3 putih telur ayam
  • 40 gr tepung terigu protein sedang
  • 95 gr almond bubuk
  • 5 gr cokelat bubuk

Cara Membuat:

  • Kocok mentega dan gula sampai lembut.
  • Tambahkan telur satu persatu sambil dikocok, kemudian tuangkan cokelat leleh dan aduk rata.
  • Tambahkan campuran terigu, kemudian aduk rata kembali.
  • Kocok putih telur hingga berbusa dan naik, lalu tambahkan gula sedikit demi sedikit sampai mengental.
  • Tambahkan adonan telur putih kocok tersebut dalam adonan sebelumnya, dan aduk perlahan hingga rata.
  • Tuangkan ke dalam loyang bundar berukuran 20 cm yang sudah dioles dengan mentega.
  • Panggang dalam oven bersuhu 180 derajat Celsius selama kurang lebih setengah jam hingga matang.
  • Angkat dan dinginkan lalu beralih ke membuat adonan dark chocolate glaze.
  • Untuk membuat dark chocolate glaze, masak glucose, gula, air, dan cream hingga mendidih. Kemudian angkat.
  • Tuangkan rebusan cream yang masih panas ke dalam wadah berisi cokelat cincang.
  • Aduk perlahan menggunakan sendok kayu sampai lumer dan mengental.
  • Setelah itu potong kue yang sebelumnya sudah dimasak menjadi dua bagian.
  • Olesi bekas belahan kue dengan selai raspberry.
  • Tumpuk kembali dan olesi permukaan serta sisinya dengan selai yang sama.
  • Siram perlahan menggunakan adonan chocolate glaze sampai licin dan rata
  • Hias sesuai selera dan hidangkan di waktu senggang.

(Baca Juga: 9 Ide Perayaan Natal di Tengah Pandemi)

6. Ayam Karage, Jepang

Ayam Karage, Jepang - 6 Ide Hidangan Natal nan Lezat.jpg

Terakhir, ide hidangan Natal yang bisa kamu coba buat sendiri di rumah adalah ayam karage khas Jepang.

Olahan ayam yang satu ini dapat dinikmati bersama keluarga di waktu makan siang ataupun malam hari.

Mengutip dari laman Resep Koki, berikut ini bahan-bahan dan langkah membuat ayam karage:

Bahan-bahan:

  • 300 gr fillet ayam, potong dadu besar atau sesuaikan selera
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan Bumbu Rendaman:

  • ¼ sdt kaldu bubuk
  • 60 ml susu cair
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1 cm jahe, haluskan
  • ½ sdt kecap asin
  • ¼ sdt merica
  • ¼ sdt garam

Bahan Baluran:

  • 50 gr tepung maizena
  • 100 gr tepung terigu
  • ¼ sdt merica
  • ¼ sdt garam

Cara Membuat:

  • Campurkan dan ratakan semua bahan rendaman dalam wadah, kemudian lumuri fillet ayam ke dalamnya.
  • Diamkan fillet ayam tersebut dalam kulkas minimal satu jam agar bumbu lebih meresap.
  • Campurkan dan aduk rata bahan baluran dalam wadah.
  • Lalu keluarkan ayam fillet satu persatu dari kulkas dan gulingkan ke wadah berisi bahan baluran sambil ditekan-tekan, hingga bumbunya menempel.
  • Panaskan minyak dengan api sedang, kemudian goreng ayam hingga berwarna kecokelatan.
  • Kalau ingin membuat ayam karage pedas, kamu hanya perlu menambahkan bubuk cabe atau menghaluskan cabe ke dalam bahan baluran maupun bumbu rendaman.

Nah itu dia beberapa ide hidangan Natal nan lezat yang bisa kamu cobai nanti.

Karena tersisa satu minggu lebih saja, sebaiknya sih dari sekarang kamu sudah mempersiapkan pernak-pernik untuk Natal ya.

Pembelian pernak-pernik ini bisa kamu lakukan lewat e-commerce jika tak mau repot keluar. Jangan lupa gunakan kartu kredit agar pembayarannya lebih hemat.

Belum punya kartu kredit? Tenang, kamu bisa langsung ajukan di CekAja.com, yang terkenal praktis dan memiliki banyak penawaran sekaligus promo terbaru.

Yuk, langsung kepoin saja semua produk kartu kreditnya di sini.